Momen Alam Ganjar Pulang ke Semarang Reuni hingga Nyanyi Bareng di Kota Lama

Selasa, 26 Desember 2023 - 14:00 WIB
loading...
Momen Alam Ganjar Pulang...
Alam Ganjar tiba di Semarang menikmati liburan akhir tahun di Semarang dengan melihat barang antik di Pasar Barang Antik Kota Lama. Foto/Istimewa
A A A
SEMARANG - Putra calon presiden nomor urut 3, Muhammad Zinedine Alam Ganjar tiba di Semarang untuk menikmati liburan akhir tahun di Semarang. Alam langsung datang dan menemui teman-teman di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA).

Alam bertemu di salah satu tempat makan langganannya semasa SMA. Alam Ganjar sendiri merupakan putra asli Jawa Tengah, dirinya menghabiskan sebagian besar masa sekolahnya di Kota Semarang.

Alam menempuh pendidikan SMA di SMAN 3 Semarang sebelum akhirnya melanjutkan kuliah di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Alam menikmati santap malam bersama sejumlah temannya.



Terlihat mereka tampak akrab dan menikmati suasana malam tersebut. Sesusai makan malam, Alam lantas tak lupa mendatangi SMA tempat dirinya menempuh pendidikan. Suasana tampak hangat dan akrab.

Momen Alam Ganjar Pulang ke Semarang Reuni hingga Nyanyi Bareng di Kota Lama


Setelah itu, Alam langsung mengajak temannya tersebut untuk berkunjung di Kota Lama Semarang. Setibanya di sana Alam lantas mengajak teman-temannya tersebut untuk datang dan melihat barang antik di Pasar Barang Antik Kota Lama.

Saat hendak mengunjungi tempat tersebut, tak sedikit warga yang mengajak dirinya berfoto atau bahkan hanya sekedar bersalaman. Alam terlihat santun dan menerima setiap ajakan warga untuk berfoto dengan dirinya.



Terlihat dalam momen tersebut, Alam sesekali mengabadikan gambar menggunakan kamera polaroid miliknya. Setelah mendatangi Pasar Antik Kota Lama, Alam berjalan kaki dan diiringi oleh sejumlah penggemar yang menyadari kedatangannya di Kota Lama.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3183 seconds (0.1#10.24)