Gempa 5,0 SR Berpusat di Darat Guncang Sukabumi Jawa Barat

Kamis, 30 April 2020 - 16:01 WIB
loading...
Gempa 5,0 SR Berpusat...
Gempa bumi berkekuatan 5,0 Skala Richter dilaporkan mengguncang Kabupaten Sukabumi sekitar pukul 15.22 WIB. Foto BMKG
A A A
SUKABUMI - Gempa bumi berkekuatan 5,0 Skala Richter dilaporkan mengguncang Kabupaten Sukabumi sekitar pukul 15.22 WIB. Berdasarkan data dari Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) gempa di darat tersebut berpusat pada titik 7.39 Lintang Selatan dan 106.71 Bujur Timur.

Gempa yang berpusat di darat pada 13 kilometer timur laut Kabupaten Sukabumi ini dengan hiposentrum pada kedalaman 24 kilometer.Namun gempa yang sempat membuat warga Sukabumi panik ini dilaporkan tidak berpotensi tsunami. (Baca: Percepat Penanganan COVID-19, Buleleng Adakan Rapid Test Massal)

Neni warga Kota Sukabumi yang berkantor di Jalan Otista Sukabumi mengaku merasakan getaran gempa selama 30 detik. "Ya sempat panih sih. Karena getarannya dirasa cukup kuat. Takut terjadi sesuatu. Tapi belum sempat keluar kantor sih, " ungkapnya.
(sms)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2764 seconds (0.1#10.140)