10 Peninggalan Kerajaan Tarumanegara yang Berbentuk Prasasti Beserta Lokasinya

Jum'at, 24 November 2023 - 09:42 WIB
loading...
10 Peninggalan Kerajaan...
Prasasti Ciaruteun adalah bukti peninggalan Kerajaan Tarumanegara yang ditemukan di pertemuan sungai Ciaruteun dan sungai Cisadane. Foto/Kebudayaan Kemdikbud
A A A
JAKARTA - Banyak peninggalan Kerajaan Tarumanegara yang membuktikan bahwa kerajaan ini pernah berkuasa di Pulau Jawa. Kerajaan bercorak Hindu ini berdiri pada abad ke-4 hingga abad ke-7 masehi.

Raja Purnawarman adalah raja yang membawa kejayaan di Kerajaan Tarumanegara dan berkuasa pada tahun 395-434 masehi. Hingga saat ini, sudah banyak ditemukan peninggalan Kerajaan Tarumanegara yang berbentuk prasasti hingga arca.

Berikut peninggalan Kerajaan Tarumanegara yang ada di Indonesia.

Peninggalan Kerajaan Tarumanegara


Kerajaan Tarumanegara meninggalkan banyak bukti sejarah mulai dari 7 buah prasasti dan beberapa arca. Adapun sebagai berikut peninggalan Kerajaan Tarumanegara.

1. Prasasti Ciaruteun


Prasasti Ciaruteun adalah bukti peninggalan Kerajaan Tarumanegara yang ditemukan di wilayah Ciaruteun. Lokasinya 100 meter dari pertemuan sungai Ciaruteun dan sungai Cisadane.



Prasasti Ciaruteun merupakan batu peringatan yang berasal dari masa Kerajaan Tarumanegara sekitar abad V Masehi. Ini ditandai dengan bentuk tapak kaki Raja Purnawarman.

2. Prasasti Kebon Kopi


Selanjutnya adalah prasasti Kebon Kopi yang ditemukan di wilayah perkebunan kopi di Kampung Muara sejak awal abad XIX. Dalam prasasti ini terdapat gambar bekas tapak kaki gajah sang raja.

Pemberitaan mengenai prasasti ini pertama kali dikemukakan oleh N.W. Hoepermans dalam laporannya yang ditulis pada tahun 1864.

3. Prasasti Jambu


Prasasti Jambu juga dikenal dengan nama prasasti Koleangkak, sebab lokasinya yang berada di puncak bukit Koleangkak, Leuwiliang. Dalam prasasti ini juga terdapat sebuah pesan yang ditulis dengan aksara Pallawa dan bahasa sansekerta.

4. Prasasti Pasir Awi


Prasasti Pasir Awi ditemukan oleh seorang Arkeolog Belanda bernama N.W.Hoepermans. Prasasti ini ditemukan di wilayah perbukitan, tepatnya di sebelah selatan bukit Pasir Awi di kawasan hutan Cipamingkis, Bogor.

Pada prasasti ini terdapat pahatan gambar sepasang telapak kaki serta gambar dahan dengan ranting, daun serta buahnya.

5. Prasasti Muara Cianten


Prasasti Muara Cianten, yang merupakan sisa-sisa dari Kerajaan Tarumanegara, ditemukan di sekitar sungai Cisadane. Lokasinya di Kampung Muara atau Pasir Muara, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.



Penemuan Prasasti Cianten pada tahun 1864 oleh N.W Hoepermans, yang dilaporkan kepada pemerintah setempat, menjadi perhatian beberapa tokoh. Sebut saja GP Rouffaer pada 1909, NJ Krom pada 1915, CM Pleyte pada 1906, RDM Verbeek pada 1891, dan JFG Brumund pada 1868.

6. Prasasti Tugu


Selanjutnya adalah Prasasti Tugu yang ditemukan di wilayah Kampung Batutumbu, Desa Tugu, Jakarta Utara. Peninggalan ini menjadi prasasti paling panjang yang ditinggalkan Raja Purnawarman.

Prasasti Tugu berisi tentang penggalian di Sungai Candrabaga dan Sungai Gomati (Bekasi), ditulis dalam huruf Pallawa dan bahasa Sansekerta. Penggalian itu diduga sebagai solusi untuk mengatasi bencana alam seperti banjir dan kekeringan pada masa kemarau.

7. Prasasti Cidanghiang


Prasasti Cidanghiang ditemukan pada tahun 1947 berdasarkan laporan Toebagoes Roesjan yang kala itu bertugas sebagai Kepala Dina Purbakala.

Prasasti Cidanghiang yang ditulis dengan huruf Pallawa ini memuat pujian terhadap keberanian, keagungan, dan keperwiraan Purnawarman yang melampaui raja-raja lain di dunia.

8. Arca Rajarsi


Selanjutnya adalah Arca yang diberi nama Arca Rajarsi yang ditemukan di sekitar wilayah Jakarta. Arca ini termasuk salah satu Arca tertua yang didalamnya mengisahkan Raja Purnawarman yang memiliki sifat Dewa Wisnu.

9. Arca Wisnu Cibuaya I


Arca abad ke-7 ini terkait dengan prasasti Purnawarman dan menunjukkan adanya seni di Jawa Barat. Mirip dengan arca-arca di Melayu, Siam, Kamboja, juga menyerupai gaya seni Pallawa India abad ke-7 hingga ke-8 masehi.

10. Arca Wisnu Cibuaya II


Arca Wisnu Cibuaya II yang diyakini berusia sangat tua mirip dengan arca Seni Pala dari abad ke-7 dan 8.

Peninggalan Kerajaan Tarumanegara ditemukan tidak hanya pada prasasti dan candi, tetapi juga diperkirakan ada di Kompleks Percandian Batujaya di Jawa Barat.

Kompleks ini terletak di Desa Segaran dan Desa Teluk Buyung, Karawang, dengan sekitar 62 situs candi yang berada di tengah persawahan dan dekat pemukiman penduduk.

Demikian ulasan mengenai peninggalan Kerajaan Tarumanegara sebagai bukti kejayaannya. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan para pembaca.
(okt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mengenal Mula-Malurung,...
Mengenal Mula-Malurung, Prasasti Tertua Ketiga Warisan Kerajaan Singasari
Prasasti dan Kitab Kuno...
Prasasti dan Kitab Kuno Kisahkan Swasembada Pangan Kerajaan Majapahit Bangun Bendungan
Piagam Bendasari Bukti...
Piagam Bendasari Bukti Penyelesaian Peradilan Sengketa Tanah di Kerajaan Majapahit
Kisah Penyatuan Kekuasaan...
Kisah Penyatuan Kekuasaan Kerajaan Singasari dan Kediri Tertulis dalam Prasasti Mula-Malurung
Airlangga Pecah Kerajaannya...
Airlangga Pecah Kerajaannya demi Hindari Anaknya Berebut Tahta Warisan
Kisah Pertarungan Panjalu...
Kisah Pertarungan Panjalu dan Jenggala setelah Raja Airlangga Turun Tahta
Kutukan Mengerikan Raja...
Kutukan Mengerikan Raja Sriwijaya ke Penguasa Lokal yang Coba Membangkang
Sejarah Peninggalan...
Sejarah Peninggalan Kerajaan Kediri, dari Prasasati, Kitab hingga Candi Termegah di Blitar
Batu Tapak Kaki Raksasa...
Batu Tapak Kaki Raksasa Ditemukan di Situs Dampu Awang Indramayu, Peninggalan Purbakala?
Rekomendasi
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
Partai Perindo Mulai...
Partai Perindo Mulai Fokus Kembangkan Kekuatan di Wilayah Urban
Kenapa Rusia Tidak Datang...
Kenapa Rusia Tidak Datang ke Pemakaman Paus Fransiskus?
Berita Terkini
Diskusi Ngojak Soal...
Diskusi Ngojak Soal Air Bersih, DPRD Jakarta: Kenaikan Tarif PAM Jaya Masih Logis
2 jam yang lalu
Otak Penculikan Santri...
Otak Penculikan Santri di Pasuruan Ditangkap, 2 Pelaku Masih Buron
2 jam yang lalu
Gerakan Dapur Indonesia...
Gerakan Dapur Indonesia Temui Gubernur Lampung Bahas Program MBG
3 jam yang lalu
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
4 jam yang lalu
Polda Jabar: Hasil Tes...
Polda Jabar: Hasil Tes DNA Alat Kontrasepsi Terbukti Milik Dokter Cabul Priguna
5 jam yang lalu
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
5 jam yang lalu
Infografis
Manfaat Susu untuk Sendi...
Manfaat Susu untuk Sendi dan Tulang yang Sering Diabaikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved