Dapat Gerobak Perindo, Pedagang Bakso di Palu: Bantuan Ini Sangat Bermanfaat

Minggu, 08 Oktober 2023 - 11:58 WIB
loading...
Dapat Gerobak Perindo,...
Nurmawati, pedagang bakso asal Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng) mendapatkan bantuan Gerobak Perindo dari Ketua Umum DPP Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo. Foto/Jemmy Hendrik/iNewsTV
A A A
PALU - Nurmawati, pedagang bakso asal Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng) berterima kasih kepada Partai Perindo yang memiliki kepedulian terhadap rakyat kecil dalam pengembangan usahanya.

"Dengan bantuan ini, saya jadi semangat usahanya dan semoga meningkat omzetnya, seperti yang diceritakan pak Hary Tanoesoedibjo tadi soal kesuksesan pedagang soto di Banjar," kata Nurmawati usai mendapat bantuan Gerobak Perindo, Sabtu (7/10/2023).

Sebagaimana diketahui, bantuan gerobak ini sudah menjadi program Partai Perindo dalam membantu rakyat kecil menuju masyarakat sejahtera.

Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) disela-sela kunjungannya di Sulteng secara simbolik menyerahkan bantuan Gerobak Perindo ke salah satu pedagang di Kota Palu, Sabtu (7/10/2023).



Sedikitnya ada lima pedagang di Kota Palu yang mendapatkan bantuan dari Partai Perindo. Diantaranya Nurmayati, pedagang bakso asli Sulawesi Tengah.

HT mengatakan dengan adanya bantuan Gerobak Perindo ini diharapkan bisa bangkit dan semangat untuk memajukan usahanya.

"Secara simbolis kita serahkan bantuan gerobak kepada ibu Nurmawati asal dari Sulteng. Jadi bukan dari Jawa atau Sumatera, tapi ini memang asli Sulteng, Yang mana beliau ini adalah pedagang bakso, semoga bisa semakin meningkat penghasilannya," ungkap HT.

Dalam kesempatan itu HT juga menceritakan tentang kisah sukses salah satu pelaku UMKM di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Menurutnya pedagang soto di Banjarmasin itu jualan Soto Banjar menggunakan Gerobak Perindo penghasilannya jadi meningkat.

"Dari satu hari waktu itu sekitar 45 mangkuk, setelah dibantu Partai Perindo dengan gerobak, penghasilannya menjadi bertambah," ungkap HT.

Setelah menyerahkan gerobak Perindo, HT juga menyempatkan diri untuk berkunjung ke beberapa stan pelaku UMKM yang ikut serta dalam orasi politik Partai Perindo.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2446 seconds (0.1#10.140)