Lerai Pertengkaran Sejoli di Malang, Polisi Malah Temukan Paket Ganja di Jok Motor

Rabu, 27 September 2023 - 11:34 WIB
loading...
Lerai Pertengkaran Sejoli...
Paket ganja yang disimpan AK (27) di jok motornya diamankan polisi. Foto/Istimewa
A A A
MALANG - Polres Malang meringkus AK (27) warga Desa Tulusbesar, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang. Pria tersebut ditangkap karena kedapatan menyimpan narkotika jenis ganja seberat 27,85 gram di jok motornya.

Kasi Humas Polres Malang Iptu Ahmad Taufik mengungkapkan, pelaku awalnya sempat terlibat cek-cok dan pertengkaran dengan kekasihnya di sebuah minimarket di Dusun Wates, Desa Wonomulyo, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang. Warga sekitar yang sempat melerai kemudian mencoba melerai, namun gagal dan melaporkan ke petugas kepolisian.

"Pihak kepolisian menerima informasi dari warga setempat mengenai adanya pertengkaran antara seorang pria dan wanita di depan sebuah minimarket," ucap Taufik dikonfirmasi pada Rabu pagi (27/9/2023).

Dari sanalah petugas kemudian datang, mencoba melerai dan menengahi permasalahan di antara keduanya. Namun saat petugas kepolisian mencoba menanyakan persoalan apa yang melatarbelakangi cek-cok itu, sang pria menunjukkan gerak-gerik mencurigakan.



"Saat ditanya petugas, jawabannya meracau tidak jelas. Sehingga petugas curiga dan melakukan pemeriksaan," katanya.

Kemudian petugas memeriksa badan AK, dan sepeda motor yang dikendarainya. Saat diperiksa itulah kemudian petugas menemukan sebuah paket mencurigakan di jok motornya. Saat diperiksa lebih detail, ternyata paket di dalam jok motor itu merupakan ganja kering seberat 27,85 gram.

"Kami berhasil mengamankan seorang pria, yang kedapatan menyimpan satu paket besar ganja kering di wilayah Poncokusumo,” tuturnya.

Selanjutnya, tersangka AK dan barang bukti yang ditemukan segera diamankan oleh petugas dan dibawa ke Polsek Poncokusumo untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Dari hasil pemeriksaan awal, diketahui bahwa AK mendapatkan ganja tersebut dari seorang individu yang dikenalnya. Saat ini, petugas tengah memburu tersangka lain yang telah diketahui identitasnya.

“Kasusnya masih dikembangkan, saat ini personel sudah melakukan pengejaran terhadap pemasok ganja yang sudah kita kantongi identitasnya,” pungkasnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pesta Sabu, Ketua Bawaslu...
Pesta Sabu, Ketua Bawaslu KBB Ditangkap Polisi
7 Fakta Mengejutkan...
7 Fakta Mengejutkan Kapolres Ngada Diciduk Mabes Polri, Diduga Terlibat Narkoba dan Asusila
Mabes Polri Tangkap...
Mabes Polri Tangkap Kapolres Ngada, Diduga Terlibat Narkoba dan Asusila
Bandar Narkoba di Asahan...
Bandar Narkoba di Asahan Sumut Tembak Polisi saat Disergap
Penampakan Musisi Fariz...
Penampakan Musisi Fariz RM Ditangkap Karena Narkoba
Benarkah Stadion Kanjuruhan...
Benarkah Stadion Kanjuruhan Malang Tak Layak Gelar Pertandingan? Ini Faktanya
Edan! Suami di Riau...
Edan! Suami di Riau Bunuh Istri Gara-gara Dilarang Konsumsi Sabu
Brigjen TNI Sugiyono...
Brigjen TNI Sugiyono Apresiasi Penangkapan Pengedar Narkoba oleh Kodim 0313/KPR
Apresiasi BNN Ungkap...
Apresiasi BNN Ungkap 620 Kasus Narkoba, Prof Henry: Pengedar Perlu Hukuman Lebih Keras
Rekomendasi
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
PLN IP Targetkan Penambahan...
PLN IP Targetkan Penambahan Daya Listrik 2.000 MW di 2025
Marak Tragedi Kecelakaan...
Marak Tragedi Kecelakaan Anak di Jalan Raya: Pengamat UI Soroti Kualitas Helm SNI
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
24 menit yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
26 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
52 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
1 jam yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
1 jam yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
1 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved