Viral Bule Berulah Dorong Polisi Lalu Lintas di Bali

Selasa, 19 September 2023 - 19:56 WIB
loading...
Viral Bule Berulah Dorong...
Seorang bule berulah dengan mendorong petugas Polisi Lalu Lintas (Polantas) di Pos Polisi Simpang Sunset Road - Jalan Imam Bonjol, Denpasar, Bali. Foto/Tangkapan Layar
A A A
DENPASAR - Seorang bule di Bali berulah dengan mendorong petugas Polisi Lalu Lintas (Polantas) terekam kamera warga dan beredar luas dan viral. Aksi tidak menghormati penegak hukum ini terjadi di Pos Polisi Simpang Sunset Road - Jalan Imam Bonjol, Denpasar pada Senin (18/9/2023) siang.

Kejadian itu berawal saat petugas Satlantas Polresta Denpasar menghentikan pengendara motor warga negara asing (WNA) karena berboncengan tidak mengenakan helm.



Petugas kemudian meminta WNA tersebut menunjukkan kelengkapan surat-surat berkendara. Namun warga asing tersebut diduga tidak terima dan spontan mendorong petugas dengan cukup kuat.



Saat dikonfirmasi, Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi membenarkan peristiwa tersebut.

"Pada saat diperiksa, yang bersangkutan tidak membawa surat-surat. Kemudian yang bersangkutan (WNA) mendorong anggota Polisi, mungkin tujuannya supaya menjauh," ujarnya, Selasa (19/9/2023).

Kini petugas tengah mencari warga negara asing yang berulah di Bali tersebut. Namun sayangnya hingga kini petugas belum bisa mengidentifikasi kewarganegaraan pelaku.



Ulah pelaku menambah deretan panjang tingkah laku warga asing di Bali yang tidak menghormati norma hukum yang berlaku.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1839 seconds (0.1#10.140)