Samsat Digital Terminal Leuwipanjang Bandung, Layanan Drive Thru hanya 5 Menit

Rabu, 30 Agustus 2023 - 19:25 WIB
loading...
Samsat Digital Terminal...
Gubernur Jabar Ridwan Kamil meresmikan beroperasinya Samsat Digital di Terminal Leuwipanjang, Kota Bandung. Kini bayar pajak pun hanya memerlukan waktu 5 menit. Foto/iNews TV/Ervan David
A A A
BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil meresmikan beroperasinya Samsat Digital di Terminal Leuwipanjang, Kota Bandung, Selasa (29/8/2023). Kini bayar pajak pun hanya memerlukan waktu 5 menit.

Samsat Digital ini merupakan inovasi Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jabar. Samsat Digital Leuwipanjang Bandung mempermudah masyarakat menunaikan kewajiban dalam membayar pajak karena menyediakan layanan drive thru.



Wajib pajak bisa mengurus pembayaran pajak dari dalam mobil hanya menunggu 5 menit. Masyarakat tidak perlu mengantre berjam-jam untuk mengurus perpanjangan pajak kendaraan.



Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil mengatakan, digitalisasi pembayaran pajak dilakukan selain untuk mempermudah masyarakat dalam membayar pajak juga meningkatkan pendapatan daerah.

"Samsat digital merupakan bentuk komitmen Pemprov Jabar untuk memberikan pelayanan terbaik kepada warga. Samsat digital ini adalah cara Pemprov Jabar meningkatkan pendapatan daerah dari sektor pajak kendaraan bermotor," kata Kang Emil.

Selama ini, ujar dia, terjadi ketimpangan antara jumlah kendaraan yang memakai bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi dengan ketaatan masyarakat dalam membayar pajak.



Oleh karena itu, Samsat Digital dibangun untuk mempermudah masyarakat dalam memenuhi kewajibannya

"Bukan cuma proses pembayaran pajak, tetapi juga rencananya, proses cek fisik kendaraan akan dilakukan secara digital," pungkasnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gubernur Jabar Minta...
Gubernur Jabar Minta Kementerian ATR/BPN Batalkan Sertifikat di Bantaran Kali Bekasi
Respons Ridwan Kamil...
Respons Ridwan Kamil usai Rumahnya Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Rumah Ridwan Kamil di...
Rumah Ridwan Kamil di Bandung Sepi Usai Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Dedi Mulyadi Mau Bangun...
Dedi Mulyadi Mau Bangun 1.000 Rumah Panggung untuk Solusi Banjir di Bekasi, Rp40 Miliar Disiapkan
Momen Gubernur Jabar...
Momen Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Menangis Lihat Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Kepala SMAN 1 Cianjur...
Kepala SMAN 1 Cianjur Dinonaktifkan Gara-gara Study Tour ke Bali
Tak Perlu Cuti Urus...
Tak Perlu Cuti Urus Paspor di Immigration Lounge Ciputra World, Bisa Sabtu-Minggu
Dedi Mulyadi Angkat...
Dedi Mulyadi Angkat Susi Pudjiastuti Jadi Tenaga Ahli Tak Digaji, Kok Bisa?
Dedi Mulyadi Ungkap...
Dedi Mulyadi Ungkap Total Belanja Tak Penting di Pemprov Jabar Sebesar Rp5 Triliun
Rekomendasi
Ifan Seventeen Buka...
Ifan Seventeen Buka Suara usai Penunjukannya sebagai Dirut PT PFN Dipertanyakan
Kunjungi Semarak Festival...
Kunjungi Semarak Festival Ramadan Persembahan Pegadaian di 61 Lokasi Seluruh Indonesia
3 Alasan Turki Blokir...
3 Alasan Turki Blokir Kerjasama Militer Israel dengan NATO, Terkait Tindakan Zionis di Gaza
Berita Terkini
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
1 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
1 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
2 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
2 jam yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
2 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Calon Pemimpin...
5 Negara Calon Pemimpin Baru NATO, Salah Satunya Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved