3 Kisah Menarik dari Nyi Blorong, Siluman Ular yang Diangkat Jadi Panglima Perang oleh Nyi Roro Kidul

Senin, 19 Juni 2023 - 14:51 WIB
loading...
3 Kisah Menarik dari...
Sosok Nyi Blorong mungkin sudah cukup sering didengar masyarakat Indonesia, khususnya yang berada di Pulau Jawa. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Sosok Nyi Blorong mungkin sudah cukup sering didengar masyarakat Indonesia, khususnya yang berada di Pulau Jawa. Sama seperti Nyi Roro Kidu l, kisahnya juga telah banyak diketahui dan terus diturun-temurunkan.

Dipercaya memiliki hubungan dengan Nyi Roro Kidul yang sering disebut penguasa Pantai Selatan , Nyi Blorong juga memiliki banyak versi cerita menarik. Berikut beberapa di antaranya.


Kisah Menarik Nyi Blorong

1. Asal-usul Nyi Blorong

Berbicara tentang asal-usulnya, terdapat sejumlah versi berbeda yang cukup populer. Pertama, ada yang menyebutkan Nyi Blorong ini adalah perwujudan dari Nyi Roro Kidul sendiri.

Kemudian, ada juga versi yang mengatakan bahwa Nyi Blorong adalah keturunan Nyi Roro Kidul. Dia diberikan tugas untuk merekrut para manusia guna dijadikan prajurit Kerajaan Laut Selatan.

Versi yang tak kalah populernya adalah Nyi Blorong yang berasal dari keturunan raja. Dia dikatakan memiliki nama asli Nyimas Dewi Anggatri, putri sulung Nyimas Dewi Rangkita, cucu Raja Caringin Kurung XI, Prabu Jaya Cakra.

Lahir di kalangan kerajaan, Nyimas Dewi Anggatri tumbuh cantik. Sayangnya, dia memiliki kepribadian angkuh yang membuatnya diusir dari keraton.

Mengasingkan diri di hutan, suatu hari dia tersesat dan masuk gerbang gaib. Setelahnya, Dewi Anggatri ditangkap pasukan kerajaan milik Nyi Roro Kidul.

Menceritakan kisah hidupnya, Sang Ratu merasa iba dan menerimanya. Tak hanya itu, dia juga memberi nama baru untuk Dewi Anggatri, yakni Nyi Blorong.


2. Berwujud Siluman Ular

Pada penggambarannya, Nyi Blorong disebutkan memiliki wujud setengah manusia dan setengah ular. Dia berpenampilan menggunakan kebaya warna hijau dengan rajutan emas.

Konon, wujudnya ini menjadi salah satu kekuatan yang diberikan oleh Nyi Roro Kidul sebagai bentuk penerimaannya sejak bertemu.

3. Jadi Panglima Perang Nyi Roro Kidul

Pasca diterima keberadaannya oleh Nyi Roro Kidul, Nyi Blorong menjalani hari-harinya seperti penghuni lain. Suatu hari, dia dinilai memiliki bakat untuk memimpin pasukan perang.

Berdasarkan pertimbangan yang dilakukan, Nyi Blorong resmi menjadi panglima dan memimpin tentara gaib milik kerajaan Nyi Roro Kidul. Sukses dengan perannya, dia punya julukan ‘panglima tertinggi’.

Itulah sejumlah kisah menarik dari Nyi Blorong yang dianggap memiliki keterkaitan dengan Nyi Roro Kidul.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
5 Hal Menarik dari Prabu...
5 Hal Menarik dari Prabu Siliwangi, Mulai dari Asal Usul hingga Mitos Macan Putih
Legenda Bhre Pamotan:...
Legenda Bhre Pamotan: Raja Majapahit yang Cuma 2 Tahun Berkuasa, Mati Tenggelam di Laut Lepas
Momen Ratu Laut Selatan...
Momen Ratu Laut Selatan Tak Berani Ganggu Pangeran Diponegoro yang Bersemedi
Kisah Panji Laras, Legenda...
Kisah Panji Laras, Legenda Rakyat Sampang yang Sebarkan Islam dengan Ditemani Ayam Jago
Kisah Legenda Asal Mula...
Kisah Legenda Asal Mula Sungai Kawat Kota Sintang
Kisah Putri Ular, Cerita...
Kisah Putri Ular, Cerita Rakyat Sumatera Utara Tentang Sumpah Serapah Jadi Kenyataan
Kisah Jaka Linglung,...
Kisah Jaka Linglung, Legenda Naga Raksasa dengan Munculnya Bledug Kuwu
Legenda Ikan Mas Danau...
Legenda Ikan Mas Danau Toba, Kisah Cinta Tak Terduga Berakhir Petaka
Kisah Rara Mendut, Legenda...
Kisah Rara Mendut, Legenda Cinta Romeo dan Juliet dari Tanah Jawa
Rekomendasi
GRP Gandeng Mitra Baru...
GRP Gandeng Mitra Baru Dorong Pengadaan Berkelanjutan dan Dekarbonisasi Rantai Pasok
Alat Pacu Jantung Terkecil...
Alat Pacu Jantung Terkecil di Dunia Seukuran Sebutir Beras Diperkenalkan
Zenvo Luncurkan Mesin...
Zenvo Luncurkan Mesin V12 Terkuat di Dunia, Segini Tenaganya
Berita Terkini
Aghi Ghayo Onam, Tradisi...
Aghi Ghayo Onam, Tradisi Unik Lebaran Enam Hari Warga Bangkinang yang Jadi Magnet Pulang Kampung
5 menit yang lalu
Kisah Penaklukkan Majapahit...
Kisah Penaklukkan Majapahit oleh Kesultanan Demak Membuat Raja Bhre Kertabhumi Ditahan
1 jam yang lalu
Besok ASN Pemprov Jakarta...
Besok ASN Pemprov Jakarta Diizinkan WFA dan FWH
10 jam yang lalu
Situasi Terkini Jalur...
Situasi Terkini Jalur Gentong Tasikmalaya di Hari Terakhir Cuti Bersama
12 jam yang lalu
Jalur Nagreg Masih Padat...
Jalur Nagreg Masih Padat di Hari Terakhir Cuti Bersama, Sudah 10 Kali One Way
13 jam yang lalu
Arus Balik Lebaran,...
Arus Balik Lebaran, Volume Kendaraan di Tol Japek KM 71-62 Arah Jakarta Padat
13 jam yang lalu
Infografis
3 Negara yang Mendukung...
3 Negara yang Mendukung Rusia jika Perang Dunia III Terjadi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved