Polda Jabar Ungkap Penyebab Kemacetan Arus Mudik Lebaran 2023

Kamis, 20 April 2023 - 20:37 WIB
loading...
A A A
"Kemudian mengisi jalur B, setelah mengisi jalur B ternyata kemudian, setelah dibuka jalur A ternyata sudah terisi secara merata, dan ini bisa mengurai kepadatan-kepadatan yang tadinya menumpuk di jalur A," jelasnya.

"Alhamdulilah inilah yang bisa mengakomodasi kondisi yang ada di lapangan," tambahnya.

Kombes Pol Ibrahim Tompo menyebut, dari kondisi tersebut didapat keuntungan meskipun volume kendaraan semakin meningkat setiap hari.

"Dengan adanya penambahan infrastruktur satu setengah jalur di jalur 47 sampai 72 ini cukup membantu mengurai atau memperbanyak volume kapasitasnya, sehingga kecepatan kendaraan juga semakin menjadi tetap stabil, dimana berdasarkan pantauan sekitar 40, 70 pada kondisi 47 sampai 72," paparnya.



Kombes Pol Ibrahim Tompo menyebut, salah satu hal yang diwaspadai pihaknya dalam penerapan one way yakni dampak yang timbul pada jalur arteri.

"Tapi alhamdulilah dari pantauan yang terjadi sejak penerapan one way kemarin, kita bantu di jalur arteri, itu kondisinya cukup stabil dan tidak terdapat adanya kemacetan atau stag," sebutnya.

Pihaknya mengakui, meski ada peningkatan arus lalin di jalur arteri pada H-4 mudik Lebaran, namun pada H-3 sudah cukup menurun.

"Fenomena lainnya, di tahun lalu kendaraan sepeda motor lumayan banyak dan bertumpuk di arteri. Tetapi tahun ini kita pantau mulai dari H-9, H-7 dan H-3 volume kendaraan roda dua sangat minim yang lewat di arteri, baru hari ini ada sedikit peningkatan kendaraan roda dua," tandasnya.
(nic)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1548 seconds (0.1#10.140)