bjb Berbagi Ramadan Memberi 1444 H, Tebar Kebermanfaatan bagi Masyarakat

Selasa, 11 April 2023 - 09:27 WIB
loading...
bjb Berbagi Ramadan Memberi 1444 H, Tebar Kebermanfaatan bagi Masyarakat
bank bjb kembali menggelar Safari Ramadan dengan tema bjb Berbagai, Ramadan Memberi 1444 H (Foto: Dok bank bjb)
A A A
BANDUNG - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk. (bank bjb) kembali mengadakan kegiatan Safari Ramadan yang mengusung tema "bjbBerbagi, Ramadan Memberi 1444 H". Kegiatan tersebut dilaksanakan secara serentak di 7 kantor cabang bank bjb pada Senin, (10/4/2023).

Di kegiatan tersebut, dilakukan pemberian santunan juga penyelenggaraan tausiyah dan buka bersama. Acara digelar di berbagai daerah operasional bank bjb di Indonesia.

Kegiatan Safari Ramadan tersebut turut dihadiri oleh jajaran Direksi dan Dewan Komisaris bank bjb di masing-masing jaringan kantor. Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi dan Direktur Keuangan bank bjb Nia Kania hadir di Kantor Cabang Tamansari (Bandung), Komisaris bank bjb Setiawan Wangsaatmaja dan Direktur Kepatuhan bank bjb Cecep Trisna hadir di Kantor Cabang Cirebon (Kota Cirebon). Kemudian Senior Executive Vice President (SEVP) Bisnis bank bjb Beny Riswandi hadir di Kantor Cabang Labuan (Kab. Pandeglang, Banten).

Sementara itu, Komisaris Utama Independen bank bjb Farid Rahman dan Direktur Komersial & Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) bank bjb Nancy Adistyasari hadir di Kantor Cabang Hasyim Ashari (Jakarta), Direktur Konsumer dan Ritel bank bjb Suartini hadir di Kantor Cabang Cibinong (Kab. Bogor), Komisaris Independen bank bjb Diding Sakri dan Direktur Information Technology, Treasury & International Banking bank bjb Rio Lanasier hadir di Kantor Cabang Kuningan (Kab. Kuningan), dan Direktur Operasional bank bjb Tedi Setiawan hadir di Kantor Cabang Khusus Jakarta.

Acara Safari Ramadan diisi dengan kegiatan buka puasa bersama, dzikir, salawat, salat berjamaah, pemberian tausiyah, hingga ramah tamah antar karyawan bank bjb. Terdapat pula pemberian santunan bagi masyarakat yang membutuhkan melalui beberapa Panti Asuhan, Yayasan dan Pondok. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian bankbjbterhadap keberadaan anak-anak yatim piatu.

Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengatakan, kegiatan Safari Ramadan yang rutin digelar bank bjb tiap tahunnya adalah bagian dari wujud kepedulian perusahaan terhadap masyarakat. Sekaligus juga sebagai ajang perekat kekompakan dan kolaborasi antar seluruh insan bank bjb.

“Rangkaian kegiatan yang diselenggarakan dalam Safari Ramadan bank bjb ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat yang telah memberikan kepercayaan kepada bank bjb, sehingga perusahaan mampu terus berkontribusi bagi kemajuan ekonomi Indonesia," ucap Yuddy.

KegiatanbjbBerbagi, Ramadan Memberi juga merupakan bagian ProgramCorporate Social Responsibility(CSR) sebagai wujud nyata kepedulian bankbjbdalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan lingkungan.

Bantuan untuk lembaga amal, yang nantinya akan diberikan pada setiap Safari Ramadan, juga sebagai rasa syukur bankbjbatas capaiannya berhasil mencatatkan kinerja sangat baik dengan mampu tumbuh di atas rata-rata pertumbuhan industri perbankan.

Disampaikan Yuddy, Program CSR bankbjbtelah banyak memberikan manfaat kepada masyarakat, khususnya di sektor pendidikan, kesehatan dan lingkungan hidup yang secara rutin dilaksanakan di berbagai wilayah, tidak hanya wilayah Jawa Barat dan Banten, tetapi hingga ke beberapa kota besar di Indonesia.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3205 seconds (0.1#10.140)