2 Sopir Dump Truk Duel Sengit Pakai Sajam hingga Luka Parah, Dipicu Senggolan Spion Mobil

Rabu, 15 Maret 2023 - 11:19 WIB
loading...
2 Sopir Dump Truk Duel Sengit Pakai Sajam hingga Luka Parah, Dipicu Senggolan Spion Mobil
Dua sopir dump truk angkutan batu bara di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) terlibat duel dengan menggunakan sejata tajam (sajam) jenis parang. Foto ilustrasi
A A A
MURATARA - Dua sopir dump truk angkutan batu bara di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) terlibat duel dengan menggunakan sejata tajam (sajam) jenis parang. Akibatnya, kedua pria tersebut terluka parah dan terpaksa dilarikan ke rumah sakit. Peristiwa yang terjadi pada Selasa (14/3/2023) sekitar pukul 11.00 WIB itu diduga dilatarbelakangi dendam lama.



Berdasarkan informasi kedua sopir itu yakni Dedi Irawan (34) dan Aris (30). Keduanya pernah terlibat insiden senggolan kaca spion dump truk yang mereka bawa sebelumnya, dan pada saat bertemu di Jalan Haouling KM 18, keduanya berkelahi dengan menggunakan senjata tajam (sajam) jenis parang.

Akibat peristiwa itu, keduanya mengalami luka bacok dan dilarikan warga ke Puskesmas Pauh dan Puskesmas Bingin Teluk. Karena luka yang dialami keduanya cukup parah akhirnya satu dilarikan ke Rumah Sakit Rupit dan satu lagi ke Rumah Sakit Ar Bunda Lubuklinggau guna mendapatkan perawatan medis.

Kapolres Muratara AKBP Ferly Rosa Putra Ferly melalui Kapolsel Rawas Ilir AKP Hendri membenarkan peristiwa tersebut. Begitu menerima laporan dari warga, pihaknya langsung ke TKP guna mengantisipasi kejadian lainnya, melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengecek kondisi korban di Puskesmas.

“Kita sudah berada di TKP begitu menerima laporan, dan sejauh ini motif yang kita ketahui gara-gara senggolan spion mobil, sedangkan kedua sopir yang bekelahi sedang menjalani perawatan di RS Rupit dan RS AR Bunda,” kata Kapolsek saat dihubungi.

Ditambahkan Kapolsek sampai malam ini kondisi di TKP aman dan terkendali, namun kita belum memeriksa kedua sopir karena kondisinya masih dalam perawatan medis.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7107 seconds (0.1#10.140)