Rebutan Janda, Pegawai Minimarket di Jombang Tewas Ditusuk Tukang Cukur

Jum'at, 10 Januari 2025 - 07:16 WIB
loading...
Rebutan Janda, Pegawai...
Seorang pegawai minimarket tewas di tempat cukur rambut dengan kondisi mengenaskan, Kamis (9/1/2025) malam. FOTO/MUHKTAR BAGUS
A A A
JOMBANG - Warga Desa Sengon, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, gempar, tengah malam tadi. Seorang pegawai minimarket tewas di tempat cukur rambut dengan kondisi mengenaskan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, pegawai minimarket Bernama Septian Adi Ferdiansyah (24) terlibat perkelahian dengan seorang tukang potong rambut, Febri Wahyudi (26), di dalam barbershop. Warga Desa Kedungbetik, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang itu menusuk leher dan dada korban dengan pisau lipat yang dibawanya. Akibat serangan itu, Septian Adi, warga asal Desa Pakis, Kecamatan Kunjang, Kabupaten Kediri, langsung roboh bersimbah darah dan tewas seketika.

Petugas yang melakukan olah TKP segera mengevakuasi jenazah korban ke RSUD Jombang untuk dilakukan autopsi. Sementara itu, tersangka Febri Wahyudi langsung ditangkap dan diamankan di Mapolsek Jombang.



Motif pasti perkelahian yang berujung maut ini belum diketahui. Namun, beredar kabar bahwa insiden tersebut dipicu oleh persoalan perebutan wanita antara korban dan tersangka.

Korban dan pelaku saling mengenal karena lokasi kerja mereka berdekatan. Minimarket tempat korban bekerja dan barbershop Masterpiece tempat pelaku bekerja berada di Desa Sengon.

Sebelum kejadian, sekitar pukul 22.30 WIB, pelaku yang sedang libur mendatangi barbershop tersebut. Kepada kasir, pelaku mengatakan sedang menunggu temannya.

Tak lama kemudian, korban datang dan bertemu dengan pelaku. Keduanya terlibat perkelahian hingga berujung pada aksi pelaku yang menusukkan pisau lipat ke leher dan dada korban.

Kapolsek Jombang AKP Soesilo menjelaskan, pihaknya telah mengamankan tersangka beserta barang bukti berupa pisau. Sementara korban tewas telah dievakuasi ke RSUD Jombang untuk dilakukan otopsi.

"Untuk kronologi penyebabnya, masih kita dalami," kata Soesilo, Jumat (10/1/2025) dini hari.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Motif Pembunuh Ibu dan...
Motif Pembunuh Ibu dan Anak di Tambora karena Sakit Hati Dimarahi Korban
Tega Bunuh Bayinya yang...
Tega Bunuh Bayinya yang Berusia 2 Bulan, Brigadir AK Diperiksa Propam-Ditreskrimum Polda Jateng
Polisi Tangkap Pembunuh...
Polisi Tangkap Pembunuh Ibu dan Anak dalam Toren di Tambora Jakbar
Astaga! Anggota Intel...
Astaga! Anggota Intel Polda Jateng Diduga Cekik Bayi 2 Bulan hingga Tewas
Ibu-Anak Tewas dalam...
Ibu-Anak Tewas dalam Toren, Polisi: Ada Luka Hantaman Benda Tumpul di Kepala Korban
Misteri Mayat Ibu dan...
Misteri Mayat Ibu dan Anak di Dalam Toren, Polisi Temukan Sejumlah Luka
Jasad Ibu dan Anak di...
Jasad Ibu dan Anak di Dalam Toren Gegerkan Warga Tambora, Diduga Korban Pembunuhan
Berkas Dilimpahkan ke...
Berkas Dilimpahkan ke PN Jaksel, Anak Bos Prodia Segera Disidang
Pengemudi Mobil di Bogor...
Pengemudi Mobil di Bogor Tewas Ditusuk Gara-gara Serempetan dengan Pengendara Motor
Rekomendasi
7 Fakta Militer Islandia,...
7 Fakta Militer Islandia, Anggota NATO Terlemah yang Tak Miliki 1 Pun Pesawat Tempur
Kunjungi Semarak Festival...
Kunjungi Semarak Festival Ramadan Persembahan Pegadaian di 61 Lokasi Seluruh Indonesia
Bersaing di Pasar Otomotif,...
Bersaing di Pasar Otomotif, Ini Cara Jitu BAIC Indonesia Pikat Konsumen
Berita Terkini
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
1 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
1 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
1 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
2 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
2 jam yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
2 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved