Profil Eva Achjani Zulfa, Saksi Ahli Hukum Pidana dalam Kasus Narkoba yang Menjerat Teddy Minahasa

Selasa, 07 Maret 2023 - 11:47 WIB
loading...
Profil Eva Achjani Zulfa,...
Eva Achjani Zulfa menjadi salah satu saksi ahli pada sidang lanjutan kasus peredaran narkotika yang menjerat Irjen Pol Teddy Minahasa. Foto DOK SKSG UI
A A A
JAKARTA - Eva Achjani Zulfa menjadi salah satu saksi ahli pada sidang lanjutan kasus peredaran narkotika yang menjerat Irjen Pol Teddy Minahasa . Eva Achjani Zulfa merupakan ahli hukum pidana Universitas Indonesia (UI).

Sekadar informasi, pusaran kasus ini bermula saat Polres Bukittinggi hendak memusnahkan sekitar 40 kilogram sabu. Akan tetapi, Teddy yang kala itu menjabat Kapolda Sumatera Barat diduga telah memerintahkan untuk menukar sabu sebanyak 5 kilogram dengan tawas.

Dalam kasus ini, Teddy didakwa dengan Pasal 114 Ayat 2 Subsider Pasal 112 Ayat 2 Juncto Pasal 55 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika.

Baca juga : Saksi Ahli Sebut Surat Dakwaan Teddy Minahasa Batal Demi Hukum, Hotman Paris: Sekali Lagi Bu?

Pada lanjutan sidang yang berlangsung di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat, Senin (6/3/2023), jaksa menghadirkan saksi ahli pidana bernama Eva Achjani Zulfa dari Universitas Indonesia (UI).

Mengutip laman FH UI, Selasa (7/3/2023), Eva Achjani Zulfa diketahui sebagai staf pengajar di Bidang Studi Hukum Pidana Fakultas Hukum, Universitas Indonesia sejak 1998.

Selain itu, Eva juga mengajar pada Program Studi Ilmu Kepolisian, Program Studi Kajian Terorisme, Program Studi Kajian Wilayah Jepang di Sekolah Kajian Strategik dan Global Universitas Indonesia.

Beralih ke riwayat pendidikannya, Eva meraih gelar Sarjana Hukum (1995), Magister Hukum (2002), dan Doktor Ilmu Hukum (2009) di Universitas Indonesia.

Baca juga : Fakta Persidangan, 2 Saksi Ngaku Diarahkan Seret Teddy Minahasa

Dalam pengalaman yang dimiliki, dia pernah menjadi Ketua Program Studi Kajian Ilmu Kepolisian Universitas Indonesia (2018). Selain itu, dia juga menjadi pembimbing dan penguji disertasi Mahasiswa Program Doktor di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia.

Pada kegiatan lain yang dilakukan, Eva juga banyak aktif dalam berbagai kegiatan pengabdian masyarakat dengan pemberian kepakaran hukum kepada lembaga pemerintahan atau lembaga negara.

Tak hanya itu, Eva juga memberikan keahlian hukum atas permintaan lembaga swasta ataupun perseorangan. Terbaru, Eva Achjani Zulfa dihadirkan menjadi salah satu saksi ahli dalam kasus yang menjerat Irjen Pol Teddy Minahasa.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Silaturahmi Pitra Romadoni...
Silaturahmi Pitra Romadoni Nasution ke Wabup Padang Lawas Ahmad Fauzan Nasution, Bahas Apa?
Tahanan Kasus Narkotika...
Tahanan Kasus Narkotika Kabur dari Rutan Salemba
Anak Muda Ditangkap...
Anak Muda Ditangkap Bawa 45 Kg Sabu di Parkiran RS Fatmawati
Penampakan Virgoun dan...
Penampakan Virgoun dan Teman Perempuannya Kenakan Baju Tahanan
Tangkap Dua Tersangka,...
Tangkap Dua Tersangka, Polisi Sita 99,26 Gram Sabu dan 6 Botol Ganja Cair
Diperintah Kapolsek...
Diperintah Kapolsek Kalibaru Jual Sabu, Aiptu Janto Divonis 13 Tahun Penjara
Eks Kapolsek Kalibaru...
Eks Kapolsek Kalibaru Kompol Kasranto Divonis 17 Tahun Penjara Kasus Peredaran Sabu
Teddy Minahasa Dipidana...
Teddy Minahasa Dipidana Seumur Hidup, Hotman Paris: Putusan Hakim Tak Sesuai Fakta Hukum
Sidang Kasus Narkotika,...
Sidang Kasus Narkotika, Teddy Minahasa Bacakan Duplik Hari ini
Rekomendasi
Jetour Bikin Standar...
Jetour Bikin Standar Baru SUV Off-road Performa Tinggi yang Mewah Lewat G700 dan G900
Mengungkap Filosofi...
Mengungkap Filosofi di Balik Arsitektur GAIA Milik Jetour di Shanghai Auto Show 2025
Jebolan Sepa dan Akpol...
Jebolan Sepa dan Akpol 1993 Tembus Bintang 3 Polri, Nomor 1 Wakil Kepala BSSN
Berita Terkini
Kutuk Keras Teror terhadap...
Kutuk Keras Teror terhadap Dedi Mulyadi, Iwan Bule Desak Densus 88 Tangkap Pelaku
26 menit yang lalu
Ulah Ken Arok Muda Ganggu...
Ulah Ken Arok Muda Ganggu Keamanan Wilayah Sebelum Jadi Raja Singasari
40 menit yang lalu
Lebih Cepat! Transaksi...
Lebih Cepat! Transaksi BPHTB Kini Bisa lewat Sistem Pajak Online Jakarta
50 menit yang lalu
Kisah Letkol Susdaryanto,...
Kisah Letkol Susdaryanto, Jadi Agen Mata-mata Rusia demi Sesuap Nasi
55 menit yang lalu
Denny JA: Perlu Dibentuk...
Denny JA: Perlu Dibentuk Pusat Studi Agama dan Spiritualitas Era AI
1 jam yang lalu
Gaji Damkar Jakarta...
Gaji Damkar Jakarta Naik, Total Rp6,4 Juta Per Bulan
2 jam yang lalu
Infografis
Siapa yang Menang dalam...
Siapa yang Menang dalam Perang Gaza, Hamas atau Netanyahu?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved