Ngeri! Mahasiswa KKN Unbara Ditembaki di Posko, 1 Orang Kena Tembak

Sabtu, 04 Februari 2023 - 16:59 WIB
loading...
Ngeri! Mahasiswa KKN...
Wakil Rektor I Unbara, Yunizir Djakfar bersama Kasat Intelkam Polres OKU, AKP Hendri menjenguk mahasiswa yang ditembaki saat KKN. Foto/iNews TV/Widori Agustino
A A A
BATURAJA - Sekelompok mahasiswa Universitas Baturaja (Unbara) yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ditembaki saat berada di posko. Seorang mahasiswa kena tembak dan dilarikan ke rumah sakit.

Korban Ofi Heftianda ditembak orang tidak dikenal saat sedang KKN di Desa Karang Endah, Kecamatan Lengkiti, Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, Sabtu (4/2/2023).



Wakil Rektor I Universitas Baturaja Yunizir Djakfar menjelaskan, korban merupakan mahasiswa jurusan Teknik Sipil yang sedang melaksanakan KKN.

Korban ditembak orang tak dikenal (OTK) saat sedang istirahat di posko penginapan di Desa Karang Endah. Korban ditembak sekitar pukul 04.00 WIB saat masih istirahat.

"Betul salah satu mahasiswa kita kena tembak pada bagian pantat sebelah kanan. Saat ini korban masih dalam perawatan di rumah sakit. Alhamdulillah kondisinya selamat," Kata Yunizir, Sabtu (4/2/2023).

Menurut Yunizir, penembakan terhadap para mahasiswa berlangsung secara tiba-tiba dan cepat. Saat itu para mahasiswa yang kebetulan ada dua kelompok dengan jumlah 20 orang sedang istirahat waktu menjelang sholat Subuh. Mereka beristirahat dengan lokasinya saling berdekatan.



Tiba-tiba ada suara ledakan sehingga membangunkan semua mahasiswa yang berada di situ. Sementara satu mahasiswa berteriak kesakitan. Sedangkan mahasiswa lainnya melihat ada seorang yang berlari setelah suara ledakan.

Diduga pelaku berlari ke arah hutan dan para mahasiswa mencoba mengejar.

"Jadi ada dua kelompok nah kelompok yang berada sama korban jumlahnya lima orang semua laki laki dtembaki dan mengenai satu mahasiswa. Mendegar suara ledakan itu pelaku berlari ke arah hutan di sekitar posko," kata Yunizir.

Dia mengatakan pihak kampus telah mengambil langkah langkah dengan mendatangi posko dan melakukan rujukan ke rumah sakit terhadap korban. Saat ini pihaknya telah menyerahkan sepenuhnya kasus tersebut ke aparat kepolisian.

"Kami berharap pihak kepolisian bisa mengungkap kasus ini dan menangkap pelaku. Kami percaya kasus ini bisa terungkap," tandasnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Detik-detik Kopda Basar...
Detik-detik Kopda Basar Tembak 3 Polisi yang Gerebek Sabung Ayam, Umbar 8 Kali Tembakan
71 Adegan Diperagakan...
71 Adegan Diperagakan dalam Rekonstruksi Penembakan 3 Polisi di Lampung
Rekonstruksi Penembakan...
Rekonstruksi Penembakan 3 Polisi hingga Tewas di Lampung, Oknum TNI Siap Bawa Senjata Api dari Rumah
Keluarga 3 Polisi Tewas...
Keluarga 3 Polisi Tewas Ditembak Oknum TNI Datangi Denpom Lampung
Mantan Kapolsek Mulia...
Mantan Kapolsek Mulia Tewas Ditembak OTK di Puncak Jaya
Kunjungi Rumah Briptu...
Kunjungi Rumah Briptu M Ghalib Korban Penembakan TNI, Kapolri Sampaikan Belasungkawa
Tangis Histeris Sambut...
Tangis Histeris Sambut Jenazah Rosalina Rerek Sogen, Guru Korban Kekejaman KKB Papua
Kopda B Gunakan Senjata...
Kopda B Gunakan Senjata Api Laras Panjang Tembak Mati 3 Anggota Polres Way Kanan
Polda Lampung Tetapkan...
Polda Lampung Tetapkan Anggota Polri sebagai Tersangka Judi Sabung Ayam di Way Kanan
Rekomendasi
KPK Janji Secepatnya...
KPK Janji Secepatnya Panggil Ridwan Kamil
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
Berita Terkini
Tak Terbukti Curang,...
Tak Terbukti Curang, Tia Rahmania Dapat Dukungan Warga Dapil Banten 1
2 jam yang lalu
Praktisi Hukum: Surat...
Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
3 jam yang lalu
Anggota DPRD Dilecehkan,...
Anggota DPRD Dilecehkan, Ratusan Kader Gerinda di Banggai Desak Pelaku Persekusi Diadili
3 jam yang lalu
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
4 jam yang lalu
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
6 jam yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
6 jam yang lalu
Infografis
Mobil Tabrak Kerumunan...
Mobil Tabrak Kerumunan Orang di AS, 10 Warga Tewas dan 30 Terluka
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved