Dinsos Pangkep Pantau Penyaluran BST Tahap Ketiga
Minggu, 12 Juli 2020 - 19:06 WIB
PANGKEP - Sebanyak 15.328 keluarga penerima manfaat (KPM) di Kabupaten Pangkep kembali menerima bantuan sosial tunai (BST) masing-masing sebesar Rp600 ribu. Bantuan dari pemerintah pusat untuk meringankan warga terdampak COVID-19 ini merupakan tahap ketiga.
Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pangkep, Najemia mengatakan, sejauh ini hingga tahap ke tiga penyaluran BST berjalan cukup lancar dan tepat sasaran. Pihak PT Pos selaku mitra penyaluran BST, dinilai telah berhasil dalam menjalankan tugasnya. Hal itu disampaikanNajemia usai memonitoring penyaluran BST tahap ketiga di Kecamatan Labakkang.
"Semua berjalan baik. Alhamdulillah untuk Labakkang ada 1.907 KPM yang dapat BST," ucapnya, Minggu (12/7/2020).
Ia mengatakan, selain pihaknya, pemantauan penyaluran BST tahap ketiga ini juga dilakukan Balai Besar Diklat Kesejahteraan Sosial Regional V Makassar.
Najemia menambahkan, penyaluran BST tahap ketiga ini cukup baik karena penyaluran langsung dilakukan di kecamatan sehingga tak lagi terjadi penumpukan warga.
"Ini cukup baik karena dengan langsung turun ini mendekatkan layanan kepada KPM dalam rangka mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari antrean dan kerumunan," ujarnya.
Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pangkep, Najemia mengatakan, sejauh ini hingga tahap ke tiga penyaluran BST berjalan cukup lancar dan tepat sasaran. Pihak PT Pos selaku mitra penyaluran BST, dinilai telah berhasil dalam menjalankan tugasnya. Hal itu disampaikanNajemia usai memonitoring penyaluran BST tahap ketiga di Kecamatan Labakkang.
"Semua berjalan baik. Alhamdulillah untuk Labakkang ada 1.907 KPM yang dapat BST," ucapnya, Minggu (12/7/2020).
Ia mengatakan, selain pihaknya, pemantauan penyaluran BST tahap ketiga ini juga dilakukan Balai Besar Diklat Kesejahteraan Sosial Regional V Makassar.
Najemia menambahkan, penyaluran BST tahap ketiga ini cukup baik karena penyaluran langsung dilakukan di kecamatan sehingga tak lagi terjadi penumpukan warga.
"Ini cukup baik karena dengan langsung turun ini mendekatkan layanan kepada KPM dalam rangka mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari antrean dan kerumunan," ujarnya.
(luq)
Lihat Juga :
tulis komentar anda