Sandiaga Uno Apresiasi Program BKPRMI Bersihkan 45 Ribu Masjid

Senin, 29 Agustus 2022 - 20:23 WIB
Sandiaga Uno saat menemui Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) BKPRMI Datuk Said Aldi Al Idrus, beserta pengurus. Foto: Istimewa
BANDUNG - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga S Uno mengapresiasi program pembersihan 45 ribu masjid se ASEAN oleh Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI).

Program ini merupakan rangkaian Milad ke-45 BKPRMI tahun 2022. Tidak hanya itu, Sandiaga Uno juga mengapresiasi kegiatan amal dan sosial BKPRMI dengan memberikan bingkisan kepada 4.500 kaum dhuafa, pemberian santunan kepada 4.500 anak yatim, dan juga santunan kepada 4.500 marbot masjid.

Hal ini diungkapkan Sandiaga Uno, saat menerima Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) BKPRMI Datuk Said Aldi Al Idrus, beserta pengurus.





Turut hadir mendampingi Ketum DPP Said Aldi Al Idrus, yakni Ketua I Yeyen Munawar, Wasekjen Haryani Sudarko, Bendahara Umum Neneng Anita, Dirnas LPPDSDM Nanang Mubarak, DIRNAS LPPTKA Gunawan HS, Seknas LPPEKOP Ary Wibowo dan Ketua Panitia Milad Abdul kadir dan Yudi Haria.

"Saya sangat apresiasi Bang Said Aldi. Saya sudah lama mengenal beliau. Sejak dulu hingga sekarang tidak lelah membina anak-anak muda Indonesia untuk menjadi generasi Qurani dan berperangai baik," kata Sandiaga, Senin (29/8/2022).

Menurutnya, program-program Bang Said Aldi di BKPRMI juga sangat luar biasa, menyentuh langsung ke masyarakat dan bermanfaat. "Kita siap bersinergi dengan BKPRMI agar para generasi muda bisa lebih mandiri dan berjiwa usaha," jelasnya.



Sementara itu, Ketum DPP BKRPMI, Said Aldi Al Idrus mengucapkan terima kasih kepada Menteri Pariwisata dan Ekonomi kreatif Sandiaga S Uno yang telah memberikan dukungan pada acara Milad ke-45 BKPRMI ke 45.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content