Penambahan Pasien Positif Corona di Gunungkidul dari Luar Daerah

Rabu, 01 Juli 2020 - 03:09 WIB
Pemkab Gunungkidul hampir bernafas lega terkait dengan tidak adanya penambahan kasus pasien COVID-19. Namun demikian, saat ini justru mewaspadai adanya pasien positif corona dari luar daerah.Ilustrasi/SINDOnews
GUNUNGKIDUL - Pemkab Gunungkidul hampir bernafas lega terkait dengan tidak adanya penambahan kasus pasien Corona atau COVID-19. Namun demikian, saat ini justru mewaspadai adanya pasien positif corona dari luar daerah.

Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul Dewi Irawaty menjelaskan, sebenarnya kasus Corona di Gunungkidul sudah cenderung pandai dan menurun.

Namun demikian kembali ada pasien baru yang berasal dari Jawa Timur. "Hari ini ada satu lagi pasien positif riwayat dari Jawa Timur, sehingga jumlah total penderita ada 52 dan 4 yang masih dirawat," ujarnya kepada SindoNews, Selasa (30/6 /2020)



Dijelaskannya, upaya memutus mata rantai terus dilakukan. Namun demikian, dengan adanya pasien luar daerah menjadikan masih ada penambahan kasus di Gunungkidul.

"Kita tidks bisa menolak pasien. Dan harus kita tangani sedangkan daerah lain seperti Jawa Timur memang memiliki kebijakan berbeda," katanya.

Diakuinya, saat ini memang Gunungkidul benar-benar berhati- hati. Ini lantaran ada dua kasus yang harus ditangani.

"Pertama banyaknya jenazah dari luar masuk ke Gunungkidul dan dengan protokol Covid-19. Kemudian juga kasi pasien positif corona dari luar Gunungkidul yang harus ditangani.

Sementara Ketua PMI Gunungkidul Iswandoyo menjelaskan hingga hari ini pihaknya sudah menangani 24 jenazah dari luar kota. Sebagian besar berasal dari Jabodetabek. "Semua juga dengan protokol Covid-19. Kita selalu siap 24 jam," pungkasnya.
(nag)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content