Wong Sumsel Bangga Stadion Jakabaring Jadi Venue Piala Dunia U-20

Sabtu, 27 Juni 2020 - 19:32 WIB
Proses peninjauan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring pada awal 2020 oleh PSSI didampingi Gubernur Sumsel Herman Deru. Foto: Ist
PALEMBANG - Kabar gembira bagi masyarakat Sumsel. Stadion kebanggaan Gelora Sriwijaya Jakabaring terpilih menjadi salah satu venue Piala Dunia U-20 tahun 2021.

Wakil Ketua DPRD Sumsel Kartika Sandra Desi mengatakan, masyarakat Sumsel menyambut antusias kabar gembira ini. Menurutnya kabar ini seperti angin segar di tengah pandemi, karena hal ini menjadi suatu kebanggaan bagi masyarakat Sumsel setelah Stadion Jakabaring ditetapkan menjadi salah satu venue piala dunia U-20 tahun 2021.

"Semoga dengan digelar piala dunia U-20 dapat berdampak dengan prestasi olahraga. Khususnya olahraga sepakbola," ujar Politisi Gerindra ini.(Baca juga: Kepala Sobek Ditusuk, Sopir Taksi Online Dibegal 2 Penumpangnya di Palembang )



Selain itu, harap, semoga kedepan prestasi klub kebanggaan masyarakat sumsel SFC Sriwijaya turut kembali bangkit. "Sekali lagi kami ucapkan selamat atas terpilihnya staydion Jakabaring menjadi perhelatan internasional Piala Dunia U-20," katanya.

Terpisah Ketua KONI Sumsel Hendri Zainuddin mengungkapkan kabar baik ini patut diapresiasi. Pencapaian ini tentu tak lepas berkat keseriusan Pemprov Sumsel.

"Ini berkat komitmen beliau membuat stadion latihan, itulah salah satu alasan PSSI menunjuk Sumsel sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20," katanya.
(msd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content