Tungku Batu Bara Meledak, Pabrik Semen PT SCG Sukabumi Terbakar

Jum'at, 08 Juli 2022 - 04:20 WIB
"Setelah adanya laporan kebakaran ini, kami memerintah kepada pos-pos yang terdekat lokasi kejadian untuk langsung ke TKP, dari Pos Cisaat 2 unit, Pos Cibadak 2 unit, Pos Sukaraja 1 unit dan alhamdulillah dari ada bantuan tim dari PT GSI sebanyak 1 unit kendaraan," ujar Ismat.

Lebih lanjut Ismat mengatakan bahwa proses pemadaman api berlangsung satu jam, berawal dari mulai mendapatkan laporan hingga keluar area lokasi kejadian kebakaran tersebut, akan tetapi DPKP Kabupaten Sukabumi belum bisa menjelaskan awal terjadinya kebakaran.



"Yang jelas bagian yang terbakar itu bagian tungku, dan itu merupakan kejadian yang kedua kali, yang pertama juga terjadi pada tungku, kita tidak bisa memastikan awal terjadi kejadian, karena kita datang ke TKP api sudah sangat besar dari tungku," tambahnya.

Ismat menambahkan bahwa tidak ada korban pada kejadian ini, karena pada bagian tungku relatif tidak banyak pekerja yang terlibat, di sana hanya ada bagian mesin dan bagian pembakaran.

Menurutnya, luas area yang terbakar hanya 1 bagian tungku saja namun terdapat lima lantai, tadi kami sempat alami kesulitan saat pemadaman, karena peralatan milik kita tidak bisa menjangkau area yang terbakar. Tapi alhamdulillah tadi di TKP, bangunan dari PT SCG ini ada alat proteksi kebakaran berupa hidran, sehingga kami tinggal membawa portabel ke atas, dan pemadaman dilakukan lebih cepat dibandingkan kita dengan tembakkan air dari bawah," pungkasnya.
(nic)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content