Mayat Wanita di Jurang Pacet Warga Kediri Diduga Korban Pembunuhan

Kamis, 25 Juni 2020 - 11:47 WIB
Polisi dibantu potensi relawan mengevakuasi mayat wanita yang ditemukan di jurang sedalam 20 meter di kawasan hutan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Foto/SINDOnews/Tritus Julan.
MOJOKERTO - Identitas mayat wanita yang ditemukan di jurang Hutan Tahura R Suryo Blok Gajah Mungkur, Desa Pacet Selatan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, terungkap. Korban berinsial FN.

FN yang ditemukan di jurang sedalam 20 meter itu, masih berusia 25 tahun. Dia merupakan warga Kabupaten Kediri. Identitas FN terkuak setelah petugas melakukan pemeriksaan terhadap jasad korban di RSUD Prof dr Soekandar, Mojosari. (BACA JUGA: Pamit Ambil Laptop, Gadis Berhijab Hilang Diduga Diculik Orang )

"Dari hasil verifikasi awal, tim kami sudah mendapatkan identitas korban. Identitas korban adalah FN usia sekitar 25 tahun asal Kediri. Korban merupakan karyawan pabrik di luar Mojokerto," kata Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander, Rabu (24/6/2020) malam. (BACA JUGA: Hijab dan Tali Berlumuran Darah, Petunjuk Mayat di Jurang Pacet )



Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, ditemukan sejumlah luka pada mayat FN. Hasil pemeriksaan itu, kian memperkuat dugaan jika karyawan pabrik tersebut tewas dengan cara dibunuh. Kendati demikian, Kapolres belum bisa menyimpulkan apakah FN merupakan korban pembunuhan. (BACA JUGA: Mayat Perempuan Misterius Ditemukan di Jurang Pacet Mojokerto )

"Ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Ada empat luka benda tumpul di kepala kiri, ada luka robek di pelipis. Penemuan luka masih didalami oleh penyidik. Dugaan kami ada penganiayaan, akan tetapi untuk motif masih kami dalami," ujar Dony.

Sebelumnya, sesosok mayat ditemukan di kawasan Hutan Tahura R Suryo Blok Gajah Mungkur tepatnya di Desa Pacet Selatan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Mayat perempuan tersebut berada di jurang dengan kedalaman sekitar 20 meter.

Mayat perempuan tanpa identitas tersebut ditemukan pertama kali oleh Muhammad Putra Yoga, warga Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto dan Romi rekannya.

Ketika itu, Yoga dan Romi tengah beristirahat untuk mendinginkan motor setelah melakukan perjalanan dari wilayah Kota Batu, sekitar pukul 15.00 WIB.

Berdasarkan penuturan Yoga, mayat perempuan tersebut ditemukan dalam kondisi tersungkur. Kepalanya berada di bawah mengahadap ke jurang dengan kedalam kurang 20 meter. Dari hasil olah TKP, petugas menemukan adanya tali warna biru, hijab serta masker yang berlumuran darah.

Untuk mengetahui identitas dan penyebab kematian korban, petugas mengevakuasi mayat wanita tersebut ke RSUD Prof dr Soekandar, Mojosari. Sejauh ini, polisi sudah melakukan pemeriksaan terhadap dua orang yang kali pertama menemukan mayat wanita di jurang hutan Pacet itu.
(awd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content