Cari Pekerjaan Sulit, Warga Cimahi Antusias Jadi Tenaga Kerja Magang di Jepang

Sabtu, 11 Juni 2022 - 06:29 WIB
Plt Wali Kota Cimahi Ngatiyana. Foto/Dok.MPI
CIMAHI - Plt Wali Kota Cimahi Ngatiyana melepas belasan tenaga kerja yang sudah mengikuti pelatihan bahasa dan budaya Jepang untuk menjadi tenaga kerja magang di negeri Sakura.

Pimpinan LPK Cimahi Media Internusa, Denny Noor menyebutkan telah melakukan kerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Cimahi untuk memberikan pendidikan dan pelatihan kepada mereka yang berminat untuk bekerja di luar negeri khususnya Jepang.

Baca juga: 1.393 Ternak di Kabupaten Garut Dinyatakan Sembuh dari Wabah PMK



“Bulan ini kami memberangkatkan 13 tenaga kerja yang sudah terlatih untuk melaksanakan magang di Jepang,” ucapnya, Jumat (10/6/2022).

Mereka akan ditempatkan di beberapa kota yang ada di Jepang. Di antaranya untuk magang di perusahaan bidang pertanian, pengolahan makanan, serta perakitan robot di Kota Nagasaki dan Hiroshima.

Sementara Plt Wali Kota Cimahi Ngatiyana mengatakan, program yang dilakukan Disnaker yang berkolaborasi dengan LPK ini dilakukan untuk mengurangi pengangguran di Kota Cimahi. Melalui pelatihan Bahasa Jepang, para peserta dipastikan bisa langsung kerja karena mereka telah menguasai cara berkomunikasi.

"Kita tentunya memberangkatkan pekerja yang sudah terlatih baik skill dan bahasa. Makanya yang hari ini diberangkatkan mereka sudah siap kerja," kata Ngatiyana.

Salah seorang peserta pelatihan, Sania mengatakan, merasa bahagia karena sudah lama menanti bisa berangkat untuk bekerja ke Jepang. Selama ini dirinya sudah menjalani pelatihan bahasa Jepang yang difasilitasi oleh Disnaker Kota Cimahi.

“Mencari pekerjaan di sini sulit sehingga saya memutuskan untuk pergi ke luar negeri dan ternyata banyak lowongan kerja di Jepang,” ucapnya.
(msd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content