E-Peken Jadi Andalan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Bangkitkan Sektor UMKM
Kamis, 09 Juni 2022 - 22:00 WIB
JAKARTA - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyatakan terus berupaya membangkitkan sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), di antaranya dengan program e-Peken. Hal tersebut disampaikan saat berkunjung ke Gedung Inews, Kebon Sirih, Jakarta Pusat pada Kamis (9/6/2022).
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi (kiri) saat berkunjung ke Gedung Inews MNC Center Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis (9/6/2022). Foto/MPI/Arif Julianto
Eri Cahyadi memberikan penjelasan terkait inovasi program yang dilakukan di Kota Surabaya, Jawa Timur untuk menggerakkan perekonomian.
"Di Surabaya ada namanya e-Peken, ini adalah semua produk UMKM-nya Kota Surabaya ditampilkan di sana. Mulai kebutuhan pokok sampai dengan kebutuhan-kebutuhan yang lainnya," ujarnya.
Dia mewajibkan seluruh ASN Kota Surabaya untuk memberikan contoh, yakni membeli berbagai kebutuhan pokok di e-Peken.
"Alhamdulillah sekarang sudah terbuka untuk umum. Bahkan pendapatan dari e-Peken itu sampai dengan Rp11 miliar dalam satu bulan ini menunjukkan berarti sangat luar biasa pergerakan UMKM kita," terang Eri Cahyadi.
Pihaknya juga memanfaatkan sektor pariwisata salah satunya adalah dengan Tunjungan Romansa dengan Perahu Kalimas.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi (kiri) saat berkunjung ke Gedung Inews MNC Center Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis (9/6/2022). Foto/MPI/Arif Julianto
Eri Cahyadi memberikan penjelasan terkait inovasi program yang dilakukan di Kota Surabaya, Jawa Timur untuk menggerakkan perekonomian.
Baca Juga
"Di Surabaya ada namanya e-Peken, ini adalah semua produk UMKM-nya Kota Surabaya ditampilkan di sana. Mulai kebutuhan pokok sampai dengan kebutuhan-kebutuhan yang lainnya," ujarnya.
Dia mewajibkan seluruh ASN Kota Surabaya untuk memberikan contoh, yakni membeli berbagai kebutuhan pokok di e-Peken.
"Alhamdulillah sekarang sudah terbuka untuk umum. Bahkan pendapatan dari e-Peken itu sampai dengan Rp11 miliar dalam satu bulan ini menunjukkan berarti sangat luar biasa pergerakan UMKM kita," terang Eri Cahyadi.
Pihaknya juga memanfaatkan sektor pariwisata salah satunya adalah dengan Tunjungan Romansa dengan Perahu Kalimas.
tulis komentar anda