Angka Stunting di Maros Meningkat, Chaidir Syam Tambah Anggaran Pencegahan

Jum'at, 20 Mei 2022 - 14:34 WIB
Mantan Kepala Puskesmas Bantimurung mengatakan, jumlah kasus stunting tertinggi berada di Kecamatan Turikale. "Karena sasarannya banyak dan partisipasi masyarakat lebih bagus. Sesuai data jumlah kasus di Turikale 809 balita," sebutnya.

Dia menyebutkan, penyebab meningkatnya jumlah stunting di Kabupaten Maros, adalah partisipasi masyarakat untuk membawa anaknya ke posyandu juga meningkat.

"Sehingga yang dilakukan pemeriksaan semakin meningkat pula. Sebelumnya itu, rendah karena masih pandemi sehingga masyarakat enggan membawah anaknya ke posyandu. Semakin banyak yang diperiksa, maka semakin banyak yang kita temukan," ujarnya.



Untuk mempercepat penurunan Stunting di Kabupaten Maros, kata dia, maka diimbau kepada seluruh masyarakat untuk berkolaborasi dengan melaksanakan pecegahan dari awal.

"Kami juga berharap semua balita agar rutin dibawa ke posyandu minimal satu kali dalam sebulan untuk mengukur tumbuh kembang dan menharapkan masyarakat agar tetap menjaga kebersihan lingkungan dengan menggunakan jamban sehat dan air bersih," harapnya.
(agn)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More