Pemkab Lamandau Kembali Meraih WTP dari BPK Kalteng atas LKPD 2021

Senin, 16 Mei 2022 - 09:54 WIB
Foto: Doc. Pemkab Lamandau
NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau Kalteng kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Kalteng atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) 2021.

Bupati Lamandau, Hendra Lesmana menerima secara langsung Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2021 di Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Kalteng pada Jumat 13 Mei 2022.

Hendra Lesmana mengucap rasa syukur dan berterima kasih dan apresiasinya kepada semua pihak. “Alhamdulillah kita (Pemkab Lamandau) kembali meraih opini WTP dari BPK RI, keberhasilan mempertahankan hingga sembilan kali berturut-turut ini tidak lepas dari kerja keras dan sinergitas seluruh pihak, termasuk petunjuk dan bimbingan dari BPK RI,” ungkap Hendra.

Dirinya mengaku bangga, Pemkab Lamandau mampu mengelola keuangan daerah di tengah gelombang pandemi Covid-19 hingga kembali berhasil mempertahankan kualitas tata kelola keuangan daerah ditengah situasi pandemi Covid-19. “Terima kasih kepada seluruh rekan-rekan perangkat daerah yang telah berupaya keras mempertahankan status opini WTP. Semoga ke depannya tetap dijaga.”

Menurut Hendra, keberhasilan Pemkab Lamandau mempertahankan opini WTP juga merupakan bentuk transparansi kepada masyarakat. “Bahwa tata kelola keuangan yang baik juga akan memberikan manfaat positif bagi masyarakat dengan output-outcome program pembangunan yang jelas.”
(atk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content