Kasus Positif Covid-19 Kota Bogor Bertambah, Klaster Mitra 10 Jadi 4 Orang

Kamis, 18 Juni 2020 - 20:59 WIB
"Mungkin kita butuh dua tiga hari ya. Tentu tracing ini harus berkembang ya, kan kita menunggu nih tracing yang pertama terkait langsung dengan mereka yang positif," katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor Sri Nowo Retno menyebutkan dari total 163 kasus positif Covid-19 terdiri dari 84 sembuh, masih dalam perawatan atau positif aktif 62 orang dan meninggal dunia 17 orang.

"Jumlah pasien terkonfirmasi positif 1 kasus, pasien yang sembuh bertambah 3 pasien, sedangkan pasien dalam perawatan berkurang 2 kasus, serta pasien meninggal hari ini tetap," jelasnya.

Sedangkan untuk kasus dengan status Pasien Dalam Pengawasan (PDP) bertambah jadi 49 orang. "Maka hari ini ada penambahan 9 kasus dibanding sebelumnya hanya 40 kasus," katanya.

Sedangkan untuk kasus dengan status Orang Dalam Pemantauan (ODP) 165 orang. Ada pengurangan 5 kasus dibandingkan hari sebelumnya. "Sedangkan untuk kasus dengan status Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 139 orang, ada penambahan 3 orang," katanya.
(mhd)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content