Gubernur Kalteng: Jadikan Peluncuran Core Value ASN BerAKHLAK sebagai Momentum Wujudkan Kalteng Berakhlak

Jum'at, 01 April 2022 - 16:25 WIB
“Tambun dan Bungai bila kita membaca dari berbagai literatur adalah tokoh Dayak yang cerdas, cepat kaki ringan tangan, pantang menyerah dalam membela kebenaran, dan juga memiliki sikap yang lembut, ramah, suka menolong sesama dan bijaksana dan jujur,” beber Ary.

Menurut Ary, nilai-nilai filosofi yang dimiliki Tambun dan Bungai cukup lengkap mencerminkan akhlak dan kecerdasan dan kepekaan sosial yang tinggi yang bisa menjadi pondasi kuat bagi seorang ASN dalam mengabdi kepada bangsa dan negara.

Sementara itu Sekjen Kemendagri Suhajar Diantoro yang hadir secara virtual sebagai narasumber, memberikan apresiasi kepada Gubernur Kalteng Sugianto Sabran yang telah menginisiasi peluncuran Core Value ASN BerAKHLAK, dan teristimewa karena merupakan provinsi yang pertama kali melaksanakan setelah pencanangan secara nasional tahun lalu.

“Apresiasi saya kepada Gubernur Kalimantan Tengah yang telah melaksanakan kegiatan ini, dan merupakan provinsi pertama di Indonesia yang menyelenggarakan, hal ini tentu menunjukkan komitmen yang luar biasa dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dalam menciptakan budaya kerja BerAKHLAK, khususnya bagi seluruh ASN pemprov, pemkab, dan Pemko di Kalimantan Tengah,” ujar Suhajar.

Suhajar berharap, kegiatan semacam ini jangan dimaknai sebagai serimonial belaka, namun yang terpenting adalah menciptakan budaya kerja baru, yakni ASN sebagai ASN yang berakhlak. “Budaya kerja terus kita dorong, jangan pernah berhenti untuk melakukan transformasi menuju kepada hal yang lebih baik,” pungkasnya.

Hadir sebagai narasumber lainnya Deputi Bidang SDM Aparatur KemenPANRB RI Alex Denni yang mengupas tuntas tentang implementasi 'Bangga Menjadi ASN, dan Bangga Melayani'. CM
(ars)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More