Anjal dan Gepeng Kian Menjamur di Makassar Jelang Ramadan

Kamis, 24 Maret 2022 - 16:05 WIB
“Biasanya penjaringan rata-rata sepuluh orang. Kalau Ramadan bertambah dua kali lipat. Di saat itulah orang-orang baru itu datang, apalagi orang lama," katanya.

Sebagai antisipasi, pihaknya bakal turun melakukan penertiban anjal gepeng, terutama di lokasi yang cukup menganggu aktivitas publik, seperti di jalan dan fasilitas publik lain. Penertiban bakal dilakukan pada saat pagi hari dan usai salat Tarawih.

"Di situ biasa puncak-puncaknya. Apalagi masyarakat lebih memilih masjid besar, seperti di Al-Markaz, Masjid Raya," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga tengah mengaktifkan kembali satuan tugas gabungan antara Dinas Sosial, Satpol PP dan Polrestabes.



Terpisah, Kepala Satpol-PP Kota Makassar, Muh. Iqbal Asnan, memastikan pihaknya selalu siap sedia jika sewaktu-waktu dibutuhkan dalam agenda penertiban. Selain itu, 25 orang personel di 14 kecamatan juga siap membantu di masing-masing wilayah.

"Sampai sekarang kami selalu siagakan personil untuk membantu OPD setiap saat. Sisa kami tunggu info kapan dinas terkait mau turun, kami siap membantu penertiban. Bukan 8 namun hampir 900 personil siap 24 jam," tegas Iqbal.
(tri)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content