Suardi Harap Kampus Vokasi Unhas Mulai Terima Mahasiswa Baru Tahun Ini

Kamis, 27 Januari 2022 - 21:26 WIB
"Setiap rencana pembentukan kampus vokasi selalu diawali FGD. Tujuannya untuk menggali informasi dari daerah, pemangku kebijakan dan para stakeholder untuk acuan pengembangan ke depan," jelas Prof Dwia.

Kunjungan Unhas ke Kabupaten Barru beberapa waktu lalu dalam rangka melakukan peninjauan lokasi dan FGD merupakan tindak lanjut Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani pada September tahun lalu.

Salah satu implementasi MoU adalah pendirian kampus Vokasi di Barru untuk dua program studi, yaitu: Prodi Teknologi Pakan Ternak dan Prodi Wisata Bahari.



FGD yang dilakukan secara virtual menghadirkan beberapa Kabupaten yang telah bekerja sama dengan Unhas, diantaranya Kabupaten Barru, Soppeng, Selayar, Sidrap juga dari beberapa Universitas, seperti Universitas Gajah Mada (UGM), Universitas Airlangga (Unair) dan Institut Teknologi Surabaya (ITS).
(agn)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More