Gianyar Gempar! Sekdes Balega Ditemukan Tewas Tergantung di Kantor Desa

Sabtu, 15 Januari 2022 - 15:56 WIB
Warga menunjukkan lokasi Sekdes Belega gantung diri di lantai dua kantor desa, Blahbatuh, Gianyar, Bali, Sabtu siang (15/1/2022).. Foto/iNews TV/Ketut Catur Kusumaningrat
GIANYAR - Seorang Sekretaris Desa (Sekdes) di Desa Belega, Blahbatuh, Gianyar, Bali ditemukan tewas tergantung di lantai dua kantor desa, Sabtu siang (15/1/2022).

Jasad I Ketut Candra Suratana (56) ditemukan pertama kali oleh Kepala Desa (Kades) Belega, I Ketut Trisna Jaya yang saat itu datang ke kantor desa untuk melakukan kegiatan webinar bersama PKK.





Saat hendak mengikuti kegiatan webinar, Trisna Jaya bersama PKK desa sempat melakukan kegiatan bersih-bersih di kantor desa dan melengkapi peralatan untuk mengikuti kegiatan webinar.

Ketika hendak naik ke lantai dua kantor desa, tiba-tiba Kades dikejutkan dengan tubuh Sekdes yang ditemukan dengan posisi tewas tergantung. Diduga, Sekdes gantung diri.

Kaget melihat kejadian tersebut, Kades langsung berteriak dan memberitahu PKK lainnya yang saat itu berada di kantor desa. Kejadian tersebut langsung dilaporkan ke petugas kepolisian.

"Jenazah korban langsung dievakuasi dan dilakukan pemeriksaan oleh petugas medis serta kepolisian," katanya. Pihak keluarga meminta agar jenazah korban langsung dibawa ke rumah duka yang berada tidak jauh dari kantor Desa Belega.



Nyoman Agus Widiana, keluarga korban menuturkan bahwa awalnya pada Sabtu pagi Sekdes sempat hilang dari rumahnya. "Awalnya dicurigai pergi jalan-jalan. Namun hingga siang hari tidak kunjung pulang ke rumah," ujarnya.

Setelah beberapa lama, pihak keluarga mendapatkan informasi dari kepala desa bahwa Sekdes ditemukan tewas gantung diri di kantor desa. Keluarga pun langsung mendatangi kantor desa.

Sontak penemuan mayat Sekdes Belega dalam posisi tergantung menggegerkan warga. Jenazah Sekdes rencananya dimakamkan di kuburan desa adat setempat.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content