Obat Apps Gandeng AFI Yogyakarta Lahirkan Pharmapreneur

Senin, 20 Desember 2021 - 18:07 WIB
Kerjasama antara Obat Apps dengan Akademi Farmasi Indonesia (AFI) Yogyakarta ini ditandai dengan penandatanganan MoU hibah riset penelitian oleh Apt. Andi Wijaya, S.Far, M.Farm, Direktur AFI Yogyakarta dan Chief Marketing Obat Apps, Saiful Robbani di Hote
YOGYAKARTA - Kerjasama antara Obat Apps dengan Akademi Farmasi Indonesia (AFI) Yogyakarta ini ditandai dengan penandatanganan MoU hibah riset penelitian oleh Apt. Andi Wijaya, S.Far, M.Farm, Direktur AFI Yogyakarta dan Chief Marketing Obat Apps, Saiful Robbani di Hotel Royal Malioboro, Selasa, (7/12/2021).

Tujuannya untuk mendorong tenaga farmasi menjadi pharmapreneur. Pasalnya, saat ini belum banyak tenaga farmasi yang melakukan wirausaha padahal produk farmasi merupakan barang yang banyak dicari saat ini.

Andi berharap output mahasiswa yang terjun ke dunia usaha melalui program pharmapreneur ini meningkat dari 3% menjadi 5% pada 2022 mendatang.

Oleh karena itu, ia mengatakan perlu adanya pendampingan dan hibah kewirausahaan yang masuk ke bahan ajar. P

Pendampingan dan hibah kewirausahaan tersebut bertujuan untuk mengoptimalkan teknologi bahan alam yang sedang digiatkan oleh AFI Yogyakarta melalui penelitian dosen, mahasiswa, serta pharmapreneur sehingga dapat mendorong produksi dan eksekusi hasil penelitian yang telah ada.



“Harapannya, mahasiswa bisa menjadi pengusaha dan memasarkan produknya setelah lulus kuliah,” ujarnya.

Berdasarkan data tracer study yang disampaikan oleh Andi, sebanyak 96% lulusan kampus AFI Yogyakarta terserap menjadi tenaga kerja kefarmasian sesuai dengan bidang ilmu yang dipelajari dengan waktu tunggu yang relatif singkat.

“Kami selalu mempertahankan kualitas lulusannya dari akademis maupun softskill, bahkan capaian hasil Ujian Kompetensi (UKOM) pun meduduki posisi 3 besar skala nasional,” ungkapnya.

Selain itu, penilaian masyarakat terhadap kampus juga bagus dari sisi manajerial dan pelayanan kefarmasian yang mencapai angka 88 poin. Sehingga praktik farmasi komunitas berjalan dengan baik. Baca: Rumah Warga Ambruk di Bantaran Sungai Buntung Sleman.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More