Pergaulan Bebas Dinilai Picu Pernikahan Dini di Kabupaten Maros

Minggu, 28 November 2021 - 16:30 WIB
Angka pernikahan anak di bawah umur di Kabupaten Maros tahun 2021 meningkat dibandingkan tahun 2020. Foto: Sindonews/Ilustrasi
MAROS - Angka pernikahan anak di bawah umur di Kabupaten Maros tahun 2021 meningkat dibandingkan tahun 2020. Berdasarkan data yang ada, permohonan pernikahan mencapai 384. Hal dinilai dipicu pergaulan bebas di kalangan remaja.

Humas Pengadilan Agama Kabupaten Maros , Arif Ridha menuturkan, tingginya pernikahan di bawah umur ini dipicu oleh pergaulan bebas di kalangan remaja.



"Boleh dikatakan, pernikahan di bawah umur rara-rata dipicu oleh pergaulan bebas. Boleh dikatakan, 80 persen dari jumlah permohonan pernikahan," sebutnya.



Dia mengatakan, total permohonan pernikahan anak yang masuk ke Pengadilan Agama hingga November 2021 mencapai 384 . "Hingga bulan November perkara pernikahan anak di bawah umur yang masuk mencapai 384. Sementara yang dikabulkan sebanyak 357 perkara, sisanya dicabut dan ditolak," katanya.

Dia menambahkan, jumlah tersebut meningkat cukup pesat jika dibandingkan dengan tahun 2020. Pada tahun 2020, permohonan pernikahan anak dibawah umur yang masuk 237, 235 dikabulkan, sisanya dicabut atau ditolak.

Bupati Maros , Chaidir Syam mengatakan, selain pergaulan bebas, ada pula faktor lain yang mendorong terjadinya pernikahan dini.

"Ada juga perkawinan kekerabatan, ada juga karena budaya yang menerima lamaran untuk anak perempuannya yang masih berusia anak karena ada kakak laki-lakinya yang belum menikah dengan harapan uang panaik untuk anak perempuan bisa juga digunakan untuk uang panaik kakak atau saudara laki-lakinya," jelasnya.

Fakator lainnya kata dia, anak perempuan lebih banyak yang putus sekolah . "Karena kurang diprioritaskan dalam keluarga dibandingkan anak laki-laki dan anak perempuan susah mengakses sekolah lanjutan (SMP/SMA) karena jauh dari tempat tinggalnya dibeberapa tempat yang akhirnya menerima lamaran walau umurnya belum cukup," lanjutnya.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content