Ke Yogyakarta, Pastikan Mampir di Ekowisata Gunung Api Purba dan Desa Wisata Pentingsari

Rabu, 03 November 2021 - 14:00 WIB
Jenis rumput yang digunakan untuk membuat wayang suket bisa jenis apa saja, tapi tentunya setelah rumput dikeringkan sebelum dibentuk menjadi wayang. Seru kan?

Jangan lupa, di desa ini sangat kaya beragam jenis vegetasi atau herbal yang tumbuh di mana-mana. Kamu bisa menikmati produk minuman herbal. Anton Rubioso dan Sutarmi, adalah pasangan yang memproduksi minuman herbal di desa ini. Daun rondo semoyo mereka olah menjadi minuman obat untuk mengurangi risiko diabetes. Sedangkan buah parijoto dapat dikonsumsi langsung sebagai penawar penyakit, seperti sariawan, menurunkan kolesterol, serta menyuburkan kandungan. Wow...



Background menarik dan instagramable di Desa Pentingsari (foto: Inews TV)

Untuk mengeksplor Desa Pentingsari kamu bisa menyewa jeep bersama sopirnya hanya Rp350.000 seharian! Seru-seruan melintasi lintasan Kali Kuning. Lintasan ini terbentuk akibat jalur material vulkanik Gunung Merapi yang erupsi pada 2010 yang lalu. Ini lintasan yang sangat menarik dan menjadi favorit wisatawan untuk tracking di sini.

Puas tracking dengan jeep, kamu harus mengunjungi Museum Mini Sisa Hartaku. Ini museum untuk mengenang erupsi Gunung Merapi yang memakan 300 korban jiwa. Museum Mini Sisa Hartaku memanfaatkan sebuah rumah warga yang rusak tersapu erupsi. Kalau kamu gemar hewan melata, kamu bisa ke Agrowisata, hanya beberapa kilo dari Desa Pentingsari. Kamu bisa melihat aneka hewan melata, mamalia, seperti ular, kura-kura, kijang, dan aneka unggas serta beberapa hewan lainnya. Area ini juga menyediakan background menarik dan instagramable untuk foto-foto.

Seperti di Kawasan Wisata Gunung Api Purba, di Desa Pentingsari juga menyediakan homestay yang nyaman dan memenuhi standar. Kamu dapat turut mengikuti aktivitas warga, antara lain membuat wedang uwuh, minuman herbal yang meredakan gejala masuk angin dan meningkatkan kekebalan tubuh. Gimana, seru ya kan...

Kalau sudah saatnya, yuk berwisata kembali #DiIndonesiaAja. Pastikan tetap patuhi protokol kesehatan ya.
(atk)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content