Disparbudkepora Babel Gelar Babel Sport Games 2021

Kamis, 14 Oktober 2021 - 11:45 WIB
Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Kepemudaan Olahraga (Disparbudkepora) Provinsi Kepulauan Babel menggelar even olahraga bertajuk Babel Sport Games 2021
PANGKALPINANG - Dalam rangka meningkatkan prestasi olahraga dan meningkatkan kesegaran jasmani masyarakat di masa pandemi Covid 19, Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Kepemudaan Olahraga (Disparbudkepora) Provinsi Kepulauan Babel menggelar even olahraga bertajuk 'Babel Sport Games 2021' yang dilaksanakan secara bertahap pada bulan Oktober dan November 2021 di Pangkalpinang.

“Kegiatan Babel Sport Game 2021 merupakan rangkaian kejuaraan cabang olahraga, meliputi sepak bola U-40, bola voli, futsal U-23, bulutangkis dan tenis,” kata Kepala Dinas Parbudkepora Suharto melalui Kabid Olahraga Harun di ruang kerjanya, Rabu (13/10/2021).

Kejuaraan sepakbola dan bola voli sedang berlangsung di GOR Sahabudin Kawasan Sport Center, Air Itam, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung , sedangkan kejuaraan futsal U-23 akan diselenggarakan pada akhir bulan ini dan kejuaraan bulutangkis serta tenis pada bulan depan.



“Futsal dilaksanakan pada 26-30 Oktober 2021, bulutangkis 10-14 November 2021 dan tenis 10-14 November 2021," tutur Harun.

Menyinggung pelaksanaan kejuaraan bola voli, Harun mengatakan peserta yang sedang dan ikut bertanding sebanyak 29 Peserta, terdiri dari 14 tim putri dan 15 tim putra. “Pelaksanaan dari 12 – 16 Oktober di GOR Sahabudin,” katanya.

Panitia 'Babel Sport Games 2021' menyiapkan hadiah berupa piagam dan uang pembinaan kepada juara 1, 2 dan 3. CM
(ars)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content