H-1 Lebaran, Majalengka Konfirmasi Ada Dua Pasien Positif COVID-19
Sabtu, 23 Mei 2020 - 14:46 WIB
MAJALENGKA - Pada H-1 Lebaran, Kabupaten Majalengka mengonfirmasi ada dua pasien positif virus Corona atau COVID-19. Padahal dalam beberapa hari sudah tidak ada kasus terpapar COVID-19 seiring pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Data Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Kabupaten Majalengka, Sabtu (23/5/2020), terdapat penambahan 2 kasus terkonfirmasi positif COVID-19. Jadi jumlah total terkonfirmasi sampai saat ini sebanyak 6 orang. (Baca juga; PSBB Dilonggarkan, Warga Majalengka Boleh Tarawih dan Salat Id di Masjid )
Dari 6 kasus itu, terdiri dari sembuh 3 orang, dalam pengawasan 2 orang, dan meninggal 1 orang. Di luar kasus terkonfirmasi positif, kenaikan juga terjadi untuk kelompok orang tanpa gejala (OTG), sebanyak 1 orang. Rincian kasus COVID-19 di Kabupaten Majalengka hingga saat ini terdiri dari OTG 73, ODP 534, PDP 46, dan positif 6 orang.
Data Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Kabupaten Majalengka, Sabtu (23/5/2020), terdapat penambahan 2 kasus terkonfirmasi positif COVID-19. Jadi jumlah total terkonfirmasi sampai saat ini sebanyak 6 orang. (Baca juga; PSBB Dilonggarkan, Warga Majalengka Boleh Tarawih dan Salat Id di Masjid )
Dari 6 kasus itu, terdiri dari sembuh 3 orang, dalam pengawasan 2 orang, dan meninggal 1 orang. Di luar kasus terkonfirmasi positif, kenaikan juga terjadi untuk kelompok orang tanpa gejala (OTG), sebanyak 1 orang. Rincian kasus COVID-19 di Kabupaten Majalengka hingga saat ini terdiri dari OTG 73, ODP 534, PDP 46, dan positif 6 orang.
(wib)
tulis komentar anda