Gempa M 6,2 Bikin Panik Warga Jember hingga Berhamburan Keluar Rumah

Jum'at, 21 Mei 2021 - 20:30 WIB
Gempa bumi bermagnitudo 6.2 dilaporkan mengguncang wilayah Tenggara Blitar, Jawa Timur, Jumat malam (21/5/2021) juga dirasakan kuat di Perumahan Tegal Besar Permai 1, Kabupaten Jember. Foto iNews TV/Bambang S
JEMBER - Gempa bumi bermagnitudo 6.2 dilaporkan mengguncang wilayah Tenggara Blitar , Jawa Timur, Jumat malam (21/5/2021) juga dirasakan kuat di Kabupaten Jember. Bahkan warga Perumahan Tegal Besar Permai 1, Jember, Jawa Timur mengaku kaget karena gempa tersebut dirasakan dua kali guncangannya.

" Gempa terasa dua kali. Yang pertama berdurasi lima detik dan yang kedua 10 detik," kata Endang warga Perumahan Tegal Besar Permai 1, Jember, Jawa Timur.





Baca : Gempa Bermagnitudo 6,2 Mengguncang Malang, Warga Berhamburan Keluar Rumah


Menurut dia, akibat guncangan gempa bumi tersebut yang berpusat di 8.63 Lintang Selatan dan 112.34 Bujur Timur ini sejumlah warga Perumahan Tegal Besar Permai 1, Jember, Jawa Timur berhamburan keluar rumah.

"Kita takut akan terjadi gempa yang mengguncang Malang beberapa waktu lalu bakal terulang," timpal Endang.

Menurut dia, warga berharap tidak gempa ada gempa susulan sehingga dapat tenang dan kembali ke rumah tanpa kekhawatiran.

Berdasarkan laporan gempa yang terjadi tidak menimbulkan korban jiwa di wilayah Jember.



Gempa dengan hiposentrum gempa di sebelah tenggara Kabupaten Blitar juga terasa kuat di Kabupaten Malang. Seperti yang diutarakan Rino Ekananda (28) warga Desa Pandanlandung, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang.

Dia mengaku kaget saat merasakan guncangan cukup kencang. "Tadi guncangannya terasa sangat kuat. Langsung lari keluar rumah," tegasnya.

Berdasarkan informasi gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.
(sms)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content