Roda Pemerintahan di Gowa Diharap Berjalan Baik di Tangan Plh
Jum'at, 19 Februari 2021 - 13:29 WIB
GOWA - Plh Bupati Kabupaten Gowa , Kamsina memastikan, kegiatan atau rutinitas pemerintahan di Kabupaten Gowa akan terus berjalan sebagaimana mestinya. Hal ini ia sampaikan saat kegiatan penyerahan tugas dari bupati sebelumnya ke Plh di Baruga Karaeng Galesong, Jumat (19/2/2021).
"Penunjukan saya sebagai Plh Bupati Gowa untuk mengisi kekosongan berdasarkan arahan Kementerian Dalam Negeri . Jadi selama beberapa hari ke depan saya akan menjalankan tugas rutin bupati tapi yang bersifat prinsip itu tidak bisa dilakukan atau harus mendapat izin Mendagri ," ungkapnya.
Sementara itu, Adnan Purichta Ichsan mengatakan, memori penyerahan ini merupakan momen penting agar roda pemerintahan di Gowa berjalan sebagaimana mestinya, sampai kepala daerah terpilih dilantik.
"Memori ini untuk mengisi kekosongan, meskipun hanya beberapa hari namun Plh bupati berwenang melaksanakan tugas bupati yang bersifat rutin atau mendapat izin dari Kemendagri ," ungkapnya.
Pada kesempatan itu, Adnan juga menyampaikan terima kasih kepada jajaran Forkopimda, SKPD dan pihak-pihak terkait yang telah membantunya selama memimpin Kabupaten Gowa selama lima tahun.
Selam lima tahun itu, kata Adnan , Kabupaten Gowa berhasil meraih 121 penghargaan baik lokal, nasional hingga internasional. Penghargaan dan prestasi ini menurutnya, berkat kerja sama seluruh pihak.
"Antara lain WTP 9 kali berturut-turut, APIP level 3, LPPD peringkat 21 dan Sakip Gowa yang meraih kategori B. Semua itu berkat kerjasama dan kebersamaan kita dalam membangun Gowa," tegasnya.
"Penunjukan saya sebagai Plh Bupati Gowa untuk mengisi kekosongan berdasarkan arahan Kementerian Dalam Negeri . Jadi selama beberapa hari ke depan saya akan menjalankan tugas rutin bupati tapi yang bersifat prinsip itu tidak bisa dilakukan atau harus mendapat izin Mendagri ," ungkapnya.
Sementara itu, Adnan Purichta Ichsan mengatakan, memori penyerahan ini merupakan momen penting agar roda pemerintahan di Gowa berjalan sebagaimana mestinya, sampai kepala daerah terpilih dilantik.
"Memori ini untuk mengisi kekosongan, meskipun hanya beberapa hari namun Plh bupati berwenang melaksanakan tugas bupati yang bersifat rutin atau mendapat izin dari Kemendagri ," ungkapnya.
Pada kesempatan itu, Adnan juga menyampaikan terima kasih kepada jajaran Forkopimda, SKPD dan pihak-pihak terkait yang telah membantunya selama memimpin Kabupaten Gowa selama lima tahun.
Selam lima tahun itu, kata Adnan , Kabupaten Gowa berhasil meraih 121 penghargaan baik lokal, nasional hingga internasional. Penghargaan dan prestasi ini menurutnya, berkat kerja sama seluruh pihak.
"Antara lain WTP 9 kali berturut-turut, APIP level 3, LPPD peringkat 21 dan Sakip Gowa yang meraih kategori B. Semua itu berkat kerjasama dan kebersamaan kita dalam membangun Gowa," tegasnya.
tulis komentar anda