BNPB: Malunda Alami Guncangan Terparah Gempa M6,2 di Sulbar

Senin, 01 Februari 2021 - 14:31 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat di Majene yang rusak akibat gempa M6,2 pada Selasa, 19 Januari 2021. Foto/Biro Pers Setpres
JAKARTA - Plt Direktur Pemetaan dan Evaluasi Risiko Bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) , Abdul Muhari mengatakan wilayah Malunda mengalami guncangan terparah akibat gempa bumi M6,2 di Sulawesi Barat (Sulbar) pada Jumat, 15 Januari 2021 lalu.



“Bahwa daerah yang mengalami guncangan paling keras skala MMI itu sebenarnya ada di kawasan Malunda. Majene dan Mamuju itu ada di skala MMI 5. Sedangkan kawasan sub urban di sini Malunda itu MMI nya sampai 6,” ungkap Abdul dalam Focus Group Discussion (FGD) Gempa Bumi di Sulawesi Barat secara virtual, Senin (1/2/2021).

Abdul juga mengatakan masyarakat yang mengungsi juga semakin banyak akibat berita hoaks yang beredar di sosial media. “Apalagi pada saat itu ada pesan-pesan kesiapsiagaan sebenarnya bahwa masih ada potensi gempa susulan, masih ada potensi tsunami karena gempa susulan yang kemudian melahirkan banyaknya hoaks yang bergulir di sosial media termasuk grup WhatsApp dan lain-lain,” katanya.

Padahal, kata Abdul, pada saat itu semua pihak yang membantu dalam proses penanganan harus berpacu dengan tingginya eskalasi masyarakat yang mengungsi. “Ini mempengaruhi sekali accelerasi dalam tanggap darurat yang kita lakukan karena pengerahan sumber daya kita kemudian berpacu dengan eskalasi pengungsi yang kemudian terpengaruh oleh pemberitaan ini. Sehingga peningkatan jumlah pengungsi itu dari hari ke hari sangat luar biasa pesatnya,” katanya.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content