Bertemu Majelis Taklim Manado, Olly: Pilih Pemimpin Kompeten dan Jujur

Selasa, 24 November 2020 - 18:43 WIB
Calon Gubernur Sulut, Olly Dondokambey mengajak masyarakat Sulut untuk memilih pemimpin yang sudah terbukti bisa bekerja untuk rakyat serta punya kejujuran. Foto/Ist
MINAHASA UTARA - Calon Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey mengajak masyarakat Sulawesi Utara untuk memilih pemimpin yang sudah terbukti bisa bekerja untuk rakyat serta punya kejujuran dalam memimpin. (Baca juga: Gelar Rakorwil, DPW Partai Perindo Sulut Siap Menangkan Olly-Steven)

Pasalnya, belakangan ini terkadang muncul sosok yang banyak mengklaim keberhasilan, padahal kenyataannya tidak berbuat apa-apa. Hal ini disampaikan Olly Dondokambey dalam pertemuan dengan ibu-ibu Majelis Taklim Manado bersama Ketua Umum PHBI Sulut, Syahrul Poli, serta tokoh masyarakat muslim Sulut, Haji Jafar Madiu dan Ustad Guntur Bilulu di Kolongan, Minahasa Utara, Selasa (24/11/2020). (Baca juga: Sambutan Kemenangan Olly di Tanah Minahasa Selatan)



"Torang harus pilih kepala daerah yang memang benar-benar bisa membuat senang masyarakat. Bukan hanya senang sesaat saja. Tapi torang pilih yang bisa membuat terus menerus senang," jelasnya. (Baca juga: Warga dan Santri Banten 'Pukul Mundur' Alat Berat yang Dikawal Pasukan Marinir)

Pemimpin yang baik, lanjut Olly, tidak boleh membodohi dan membohongi rakyat. Kalau misalnya memberikan bantuan sosial, ya betul-betul untuk bantuan sosial bukan buat yang lain-lain, supaya tak ada dusta kepada rakyat.



Olly menjelaskan, salah satu tolak ukur kesuksesan kepala daerah adalah dengan melihat apakah pendapatan asli daerahnya naik atau justru turun. Apakah APBN naik apa turun. "Bersyukur karena APBD Sulut dalam lima tahun ini naik terus. Ini artinya pendapatan daerah betul-betul masuk ke kas daerah. Tidak masuk ke kanan dan ke kiri," jelasnya.

Pada kesempatan itu, Olly mengaku akan membangun pasar-pasar tradisonal yang modern sehingga bisa menjadi mesin penggerak perekonomian rakyat. "Pasar-pasar yang bagus semua ada di sini. Bila perlu nanti Mangga Dua di Jakarta kita bawa ke Manado, karena barang-barang bagus dari luar sudah bisa kita bawa ke sini, dan barang-barang komoditas Sulut juga kita ekspor," katanya.

Olly mengaku berani berbicara demikian karena sudah membuktikan. Selama 5 tahun memimpin Sulut sudah banyak kesuksesan yang capai. Sektor UMKM digerakkan dengan adanya bantuan-bantuan permodalan dari pemerintah, antara lain lewat Bank Sulut senilai Rp1 triliun. Hal ini bisa dilakukan karena Olly mempunyai relasi kuat dengan pemerintah pusat, baik Presiden, DPR, serta jajaran menteri-menteri kabinet.

“Maka mohon dikasih kesempatan memimpin lagi Sulut, maka apa yang kita rencanakan akan kita buat semua. Dalam dua tahun kita buat nyaman. Jalan-jalan kita bangun, pasar-pasar, dan semua yang bermanfaat untuk masyarakat," jelasnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More