PSBB Kota Bandung, Aparat Siapkan 42 Check Point dan Tutup Beberapa Ruas Jalan

Rabu, 15 April 2020 - 20:26 WIB
"Jadi, yang paling kami tidak mau itu masyarakat berkumpul di tempat-tempat nongkrong, fasilitas sosial, dan fasilitas umum. Itu yang kami batasi. Jadi jalan penutupan itu salah satu rekayasa lalu lintas supaya orang tidak berkumpul," ujar Ujung.

Wakapolrestabes menuturkan, selama PSBB Bandung Raya nanti diterapkan, Polrestabes Bandung akan menempatkan sejumlah anggotanya di 42 titik pintu masuk ke Kota Bandung untuk membatasi ke luar masuk masyarakat dari luar Kota Bandung.

"Nanti kami akan ada cara bertindak, dari sosialisasi yang tidak berkepentingan ke Kota Bandung tidak usah, urungkan niatnya, kemudian juga kami adakan pemerikasaan selektif prioritas di titik-titik itu," tutur dia.

Ujung memastikan 42 titik yang menjadi akses masuk ke Kota Bandung itu menjadi priotitas untuk mendukung Pemerintah Kota Bandung dalam penerapan PSBB.
(awd)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content