Tim Gabungan TNI/Polri Tembak Mati 1 KKSB di Intan Jaya Papua

Senin, 26 Oktober 2020 - 11:56 WIB
Tim Gabungan TNI-Polri melakukan tindakan tegas dengan menembak mati anggota Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB) di Kampung Jilai, Intan Jaya, Papua. Foto/Ilustrasi/Dok.SINDOnews
INTAN JAYA - Tim Gabungan TNI/Polri melakukan penindakan tegas dengan menembak mati seorang anggota Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB) di Kampung Jilai, Intan Jaya , Papua.

Tindakan tegas dilakukan menyusul rangkaian kegiatan sebelumnya berupa sweeping dan patroli untuk melindungi masyarakat dari ancaman KKSB. Penindakan berlangsung Senin (26/10/2020) sekitar pukul 05.30 WIT. (Baca juga: TNI/Polri Kontak Tembak dengan KKB OPM di Intan Jaya Papua)

Seorang anggota KKSB bernama Rubinus Tigau tewas tertembak. Sedangkan 2 orang lainnya yang salah satunya mengaku adik dari Rubinus Tigau berhasil diamankan. Berdasarkan keterangan adik Ribinus Tigau, diakui bahwa kakaknya aktif dalam aksi KKB di wilayah Intan Jaya dan sekitarnya. (Baca juga: Kembali Berulah, KKB Serang Polisi di Intan Jaya Papua)



Turut diamankan juga beberapa barang bukti berupa parang dan panah, dokumen struktur organisasi dan 1 unit ponsel.



Pihak keluarga korban juga sudah mengakui keterlibatan Rubinus Tigau dalam aksi-aksi KKSB. Dari hasil interogasi, diperoleh keterangan bahwa kelompok tersebut kabur ke arah Gereja Mapogo yang lokasinya dekat dengan TKP penembakan Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) beberapa waktu yang lalu.

Kapen Kogabwilhan III Kol Czi Suriastawa membenarkan informasi tersebut dan menambahkan bahwa penindakan yang dilakukan merupakan operasi gabungan TNI-Polri untuk menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat dari ancaman KKSB.

Dia menambahkan, keterangan lebih lanjut akan segera disampaikan sambil menunggu perkembangan yang terjadi di lapangan. "Tidak ada korban dari Tim Gabungan TNI-Polri," tandasnya.
(shf)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More