PT MTF Sesalkan Insiden Pengeroyokan yang Dialami Karyawan MPP di Kendari

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:19 WIB
PT Mandiri Tunas Finance (MTF) menyesalkan insiden yang menimpa karyawan PT MPP yang merupakan rekanan MTF saat penanganan unit di Kendari. Foto/istimewa
KENDARI - PT Mandiri Tunas Finance (MTF) menyesalkan insiden yang menimpa karyawan PT MPP yang merupakan rekanan MTF saat penanganan unit di Kendari. Saat ini, kasus tersebut masih dalam proses mediasi.

Sebagai perusahaan pembiayaan yang berkomitmen pada prinsip tata kelola yang baik, MTF memastikan bahwa seluruh proses dilakukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku serta menjunjung tinggi profesionalisme dalam setiap kegiatan operasionalnya.

Dalam hal ini, MTF bekerja sama dengan PT Mandiri Palu Perkasa (MPP), dalam proses penanganan unit yang termasuk dalam kategori tidak lancar. Adapun pegawai PT MPP yang menerima kuasa telah memiliki sertifikasi sesuai dengan aturan POJK.



Seluruh kegiatan yang dilakukan mitra kerja MTF ini telah mengikuti prosedur yang berlaku dan dilakukan dengan mengedepankan komunikasi serta penyelesaian yang profesional.

Dalam upaya penanganan unit, tim eksternal yang bertugas berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk mencapai solusi terbaik. Namun, dalam proses tersebut, terjadi dinamika di lapangan yang mengakibatkan situasi tidak kondusif.



MTF menyesalkan adanya insiden yang melibatkan beberapa pihak dan mengakibatkan korban dari rekanan MTF, dalam hal ini adalah karyawan dari PT MPP atas nama SJ.

“Perkembangan terkini, masih dalam proses mediasi, guna mencari solusi terbaik bagi kedua belah pihak,” kata Kepala Divisi Corporate Secretary Dadan Hamdhani, Kamis (20/3/2025).

MTF selalu menjalankan setiap proses operasional dilakukan berdasarkan regulasi yang berlaku dengan mengutamakan transparansi, komunikasi yang baik, dan kepatuhan terhadap hukum.

“MTF juga terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan setiap penyelesaian dilakukan secara profesional serta tetap menjaga prinsip kehati-hatian,” katanya.

Sebagai perusahaan pembiayaan yang berkomitmen pada pelayanan terbaik, MTF akan terus memastikan bahwa seluruh tindakan dilakukan dengan penuh tanggung jawab dan sesuai dengan standar yang berlaku.
(cip)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content