Radityo Egi Pratama Komitmen Taati Masa Tenang Pilkada 2024

Senin, 25 November 2024 - 21:11 WIB
Radityo Egi Pratama menegaskan komitmennya mematuhi aturan masa tenang Pilbup Lampung Selatan. Egi memastikan tidak ada aktivitas kampanye dari timnya selama masa tenang berlangsung. Foto/Dok. SINDOnews
LAMPUNG SELATAN - Radityo Egi Pratama menegaskan komitmennya mematuhi aturan masa tenang Pilbup Lampung Selatan . Masa tenang harus dihormati demi terciptanya proses demokrasi yang jujur dan adil.

"Kami berkomitmen untuk mengikuti seluruh peraturan yang ditetapkan KPU selama masa tenang . Ini adalah wujud penghormatan kami terhadap demokrasi," kata Egi, Senin (25/11/2024).

Egi memastikan tidak ada aktivitas kampanye dari timnya selama masa tenang berlangsung. Ia meminta seluruh tim pemenangan untuk tetap mematuhi aturan dan menjaga nama baiknya sebagai calon pemimpin.

Menurut Egi, masa tenang adalah momen refleksi bagi masyarakat sebelum menentukan pilihan. Dia yakin masyarakat Lampung Selatan merupakan masyarakat yang dewasa dan taat demokrasi.



"Biarkan masyarakat menentukan pilihan tanpa tekanan. Saya percaya masyarakat Lampung Selatan akan memilih yang terbaik," tambahnya.

Ia juga mengapresiasi pengawasan yang dilakukan Bawaslu untuk menjaga pelaksanaan masa tenang. Menurutnya, langkah ini penting untuk memastikan tidak ada pelanggaran yang merugikan pihak manapun.

Egi berharap semua pasangan calon dan timnya bisa bersama-sama menjaga integritas Pilkada. "Mari kita jadikan Pilkada ini sebagai contoh demokrasi yang damai dan riang gembira," tandasnya.
(poe)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content