15 Ribu Kendaraan Keluar-Masuk Bandung via Tol Pasteur pada H+3 Lebaran

Sabtu, 13 April 2024 - 19:38 WIB
Jumlah kendaraan yang keluar masuk Kota Bandung melalui Tol Pasteur tercatat ada 15.594 pada H+3 lebaran atau tepatnya pada Sabtu (13/4/2024). Foto/MPI/Agung Bakti Sarasa
BANDUNG - Jumlah kendaraan yang keluar masuk Kota Bandung, Jawa Barat melalui Tol Pasteur tercatat ada 15.594 pada H+3 lebaran atau Sabtu (13/4/2024).

Kepala Pos Pengamanan Pasteur, Imron mengatakan, berdasarkan hasil monitoring pada pukul 06.00-09.00 WIB, ada sebanyak 3.732 kendaraan yang masuk melalui Tol Pasteur dan yang keluar 3.962 kendaraan.



"Sedangkan untuk pukul 12.00 sampai 15.00 WIB, termonitor kendaraan masuk 1.002 dan yang keluar 6.898 dengan selisih sekitar 5.000-an, jadi cukup signifikan," ungkap Imron di Bandung.

Imron mengatakan, hingga saat ini tercatat ada sekitar 30 ribu wisatawan luar daerah yang berada di Kota Bandung.



"Jadi orang Bandung keluar dan yang sekarang ada kemacetan di tempat keramaian, tempat wisata, mall itu didominasi dari luar Kota Bandung, kurang lebih 30.000 atau 30 persen dari penduduk asli Kota Bandung," katanya.

Menurutnya, wisatawan yang datang ke Kota Bandung lewat Tol Pasteur ini berasal dari daerah Jakarta, Bekasi, Bogor, Banten hingga Cirebon.



"Tol Pasteur sendiri masih menjadi lumbung utama memasuki Kota Bandung, jadi tujuan terbanyak yang masuk ke Kota Bandung itu ada dua, satu Tol Pasteur dan dua Tol Kopo. Yang masuk ke Kota Bandung dari pelat B Jakarta, pelat F Bogor, pelat A Banten itu ke Tol Pasteur dan Tol Kopo," tuturnya.

Sedangkan untuk arus balik lebaran 2024, Imron mengatakan sejauh ini belum menunjukkan arus yang signifikan.

"Untuk arus balik sendiri hari ini sudah mulai terlihat, namun puncaknya diperkirakan besok, karena tanggal 16 nya hari Senin sudah mulai kerja," tandasnya.
(shf)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More