Kampanye di Sidoarjo, Ganjar Pranowo Optimistis Menang Satu Putaran

Minggu, 21 Januari 2024 - 22:00 WIB
Kampanye akbar capres 03 Ganjar Pranowo di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Minggu (21/1/2024). Foto/Istimewa
SIDOARJO - Calon presiden nomor urut 03 Ganjar Pranowo optimistis menang satu putaran dalam pilpres 2024 mendatang. Pernyataan itu dikatakan Ganjar di hadapan puluhan ribu pendukungnya di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Minggu (21/1/2024).

Ganjar mengaku optimistis menang satu putaran, setelah melihat sambutan yang luar biasa saat menghadiri acara kampanye terbuka bertajuk Hajatan Rakyat di Sidoarjo. Bahkan, saat menuju panggung utama, Ganjar harus membelah lautan manusia.

Begitu juga saat dia berorasi, puluhan ribu massa itu kompak menyerukan nama Ganjar sembari mengangkat tiga jari.“Rasa-rasanya kalau Jawa Timur seperti ini, kita akan menang satu putaran,” ujar Ganjar yang disambut riuh tepuk tangan.





Dalam kesempatan itu, Ganjar juga menyampaikan tiga hal penting kepada pendukungnya. Pertama, soal program KTP Sakti, yang menjadi solusi agar penyaluran bantuan sosial merata dan tepat sasaran.

“Ada yang tidak dapat bansos? Nantinya hanya pakai KTP bantuan itu akan tepat sasaran,” paparnya.

Selain itu, Ganjar juga menjelaskan program internet gratis dan merata. Program tersebut bukan hanya untuk keperluan pendidikan tapi juga membantu mengembangkan UMKM agar bisa naik kelas.

“Dengan internet gratis dan merata juga bisa membantu UMKM,” jelasnya.

Di akhir orasi, mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu melakukan simulasi pencoblosan di hadapan puluhan ribu massa pendukungnya. “Bismillahirrohmanirrohim, kita coblos nomor tiga,” katanya.
(ams)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content