Caleg Perindo Anang Iskandar Sosialisasikan Program dan Ajak Warga Jangan Golput

Minggu, 21 Januari 2024 - 12:13 WIB
Caleg DPR RI dari Partai Perindo, Komjen (Purn) Anang Iskandar. Foto/Yoyok Agusta/iNewsTV
SIDOARJO - Menjelang Pemilu 2024, Calon Legislatif (Caleg) Partai Perindo , Komjen (Purn) Anang Iskandar, terus intensif melakukan blusukan ke desa-desa di Sidoarjo, Jawa Timur, guna memperkenalkan program Partai Perindo kepada masyarakat. Pada Kamis, 18 Januari 2024, Anang Iskandar menggelar kegiatan sosialisasi di Desa Singkalan, Kecamatan Balongbendo, Sidoarjo.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, Anang Iskandar menghadirkan bazar tebus murah dengan penawaran 550 liter minyak goreng kepada warga. Acara ini menjadi daya tarik ratusan warga yang memadati giat temu seru yang diinisiasi oleh Caleg DPR RI Anang Iskandar, bersama Caleg DPRD Sidoarjo dari Partai Perindo, Ajeng.

Pada kesempatan tersebut, Anang Iskandar tidak hanya menyosialisasikan program Partai Perindo, tetapi juga mengajak warga untuk tidak golput pada Pemilu yang akan berlangsung pada 14 Februari 2024 mendatang. Dalam upayanya meningkatkan partisipasi pemilih, Anang memberikan edukasi tentang tata cara mencoblos dengan benar. Menggunakan replika kertas suara, ia menjelaskan perbedaan kertas suara untuk DPR RI, DPRD Provinsi Jatim, dan DPRD se-kabupaten/kota di Jatim.



"Kami ingin memastikan bahwa warga tidak bingung saat mencoblos," ujar Anang Iskandar.



Selain itu, tim Caleg Partai Perindo juga melaksanakan program tebus murah, di mana warga dapat membeli minyak goreng satu liter dengan harga Rp5 ribu. Sejumlah 550 liter minyak goreng disiapkan, dan dalam waktu singkat, habis terbeli oleh masyarakat.

"Hal ini bertujuan untuk ikut meringankan beban masyarakat di tengah kenaikan harga kebutuhan pokok," tambah Anang.

Dengan sisa waktu kampanye sebelum pencoblosan pada pertengahan Februari 2024, Anang Iskandar berkomitmen melanjutkan program serupa di berbagai wilayah di Sidoarjo dan Surabaya, dengan tujuan mendekatkan Partai Perindo lebih erat dengan rakyat.
(hri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content