Danlanud Abdurachman Saleh Malang Dicopot, Imbas 2 Pesawat TNI AU Jatuh?

Minggu, 19 November 2023 - 19:06 WIB
Komandan Lapangan Udara (Danlanud) Abdurachman Saleh Malang, Marsma TNI Fairlyanto dicopot dari jabatannya pascadua pesawat tempur Super Tucano jatuh. Foto/Ilustrasi/MPI/Avirista Midaada
MALANG - Komandan Lapangan Udara (Danlanud) Abdurachman Saleh Malang, Marsma TNI Fairlyanto dicopot dari jabatannya pascadua pesawat tempur Super Tucano jatuh di Pasuruan. Fairlyanto dimutasi menjadi Staf Khusus Kepala Staf TNI Angkatan Udara (Kasau).

Keputusan mutasi jabatan Danlanud itu tercantum dalam Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/1324/XI/2023 Tentang Pemberhentian Dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia.



Pada keputusan tersebut, Komandan Lanud Abdurachman Saleh dijabat oleh Marsma TNI Firman Wirayuda yang sebelumnya mengemban jabatan sebagai Direktur Latihan (Dirlat) Kodiklatau.

Jabatan baru sebagai Komandan Lanud Abdulrachman Saleh itu resmi diembannya sejak Jumat (17/11/2023).



Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) TNI AU , Marsekal Pertama TNI R Agung Sasongkojati membenarkan adanya mutasi jabatan tersebut. Menurutnya, mutasi jabatan adalah hal yang biasa di lingkungan TNI, sebagai bagian dari siklus dan manajemen Sumber Daya Manusia (SDM).

"Itu hal yang biasa. Dan memang sesuai rencana," ujar Agung Sasongkojati, saat dikonfirmasi pada Minggu (19/11/2023).



Agung juga menepis mutasi itu berkaitan dengan jatuhnya dua pesawat tempur Super Tucano di Pegunungan Tengger, Pasuruan, Jawa Timur. Mengingat mutasi dalam sebuah institusi TNI juga merupakan penyegaran.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More