Wagub Sulsel Resmikan Rumah Layak Huni AMCF untuk Kaum Duafa

Kamis, 30 Juli 2020 - 23:17 WIB
Ia pun mendukung adanya pelibatan Pramuka Makassar dalam kegiatan AMCF. “Ini bagus sekali. Sebagai darma bakti kepada masyarakat. Sehingga kita bina empati sosial,” katanya.

Untuk diketahui, AMCF adalah sebuah yayasan bertaraf nasional, terdaftar resmi di Kemenkumham RI yang memiliki jaringan nasional dan internasional, bergerak di bidang pendidikan, sosial, keagamaan, dan kemanusiaan.

Saat ini AMCF mengelola 20 lembaga Bahasa Arab dan Studi Islam di kota-kota besar se-Indonesia, 55 Markas tahfizh Al Quran se-Indonesia dan 96 panti asuhan dari Aceh hingga Papua.

AMCF atau dalam bahasa Indonesia dikenal sebagai Yayasan Muslim Asia adalah organisasi sosial, nirlaba dan nonpolitik yang berkantor pusat di Jakarta. Untuk AMCF Sosial Kemanusiaan Cabang Sulsel berdiri sejak 8 Februari 2018 yang memiliki dua bagian yakni Kapal dan Pusat Kemanusiaan.
(tri)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content