Video Viral, Polisi Dibantu Warga Berhasil Bujuk Wanita yang Hendak Bunuh Diri
Senin, 06 Februari 2023 - 20:56 WIB
MAKASSAR - Video upaya seorang anggota polisi bersama warga, dan petugas Dinas Perhubungan (Dishub) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, membujuk wanita yang hendak bunuh diri viral di media sosial. Upaya bunuh diri itu terjadi di atas jembatan jalan poros Tanjung Barombong, Kota Makassar.
Wanita tersebut terlihat sudah duduk di tepi jembatan sambil menangis. Dia nekat hendak bunuh diri dengan melompat dari atas jembatan. Beruntung upaya yang dilakukan anggota polisi tersebut berhasil, dan wanita tersebut akhirnya mengurunkan niat untuk bunuh diri.
Kapolsek Tamalate, Kompol Irwan Tahir membenarkan beredarnya video upaya bunuh diri dari seorang wanita, yang berhasil digagalkan oleh anggota polisi bersama warga. "Wanita tersebut diduga berasal dari luar Kota Makassar," ungkapnya.
Irwan menambahkan, diduga wanita tersebut sedang ada masalah pribadi, dan merasa tak ada lagi orang yang peduli dengannya, sehingga nekat hendak bunuh diri dengan cara terjun dari atas jembatan.
"Kami juga telah berupaya meminta keterangan terhadap wanita yang hendak bunuh diri tersebut. Namun wanita tersebut tetap saja diam. Akhirnya ada warga yang membawanya, sambil menunggu kedatangan keluarga wanita tersebut," ujar Irwan.
Baca Juga
Wanita tersebut terlihat sudah duduk di tepi jembatan sambil menangis. Dia nekat hendak bunuh diri dengan melompat dari atas jembatan. Beruntung upaya yang dilakukan anggota polisi tersebut berhasil, dan wanita tersebut akhirnya mengurunkan niat untuk bunuh diri.
Kapolsek Tamalate, Kompol Irwan Tahir membenarkan beredarnya video upaya bunuh diri dari seorang wanita, yang berhasil digagalkan oleh anggota polisi bersama warga. "Wanita tersebut diduga berasal dari luar Kota Makassar," ungkapnya.
Irwan menambahkan, diduga wanita tersebut sedang ada masalah pribadi, dan merasa tak ada lagi orang yang peduli dengannya, sehingga nekat hendak bunuh diri dengan cara terjun dari atas jembatan.
Baca Juga
"Kami juga telah berupaya meminta keterangan terhadap wanita yang hendak bunuh diri tersebut. Namun wanita tersebut tetap saja diam. Akhirnya ada warga yang membawanya, sambil menunggu kedatangan keluarga wanita tersebut," ujar Irwan.
(eyt)
tulis komentar anda