3 Kisah Menarik dari Tombak Kyai Pleret, Pusaka Legendaris Para Raja Jawa Kuno

Sabtu, 21 Januari 2023 - 17:43 WIB
Tombak Kyai Pleret menjadi salah satu senjata pusaka peninggalan kerajaan di Indonesia. Foto DOK ist
JAKARTA - Tombak Kyai Pleret menjadi salah satu senjata pusaka peninggalan kerajaan di Indonesia. Senjata berbentuk mata tombak konon telah banyak digunakan para raja Jawa yang sempat berkuasa.

Melihat ke belakang, zaman kerajaan tentu cukup identik dengan berbagai macam senjata pusaka memiliki kesaktian tertentu. Tak hanya keris, namun juga bisa berbentuk senjata lain, termasuk tombak sekalipun.

Dari sekian banyak senjata usaka legendaris, salah satu yang cukup menarik adalah Tombak Kyai Pleret. Senjata ini memiliki sejarah panjang dan kisah-kisah menarik seputarnya.

Baca juga : Pusaka dan Senjata Sakti Kerajaan Talaga Mandi Air Kembang di Desa Nunuk Baru

Berikut tiga kisah menarik dari tombak kyai pleret yang digunakan para raja Jawa kuno.



1. Memiliki asal-usul yang unik

Tombak Kyai Pleret menjadi senjata pusaka yang memiliki asal muasal menarik dalam pembuatannya. Biasanya, sebuah senjata seperti keris mungkin dibuat oleh seorang Empu dengan cara ditempa sebaik mungkin.

Namun, hal tersebut berbeda dengan tombak kyai pleret ini. Konon, mata tombak tersebut berasal dari alat vital Maulana Maghribi yang kala itu dituntut untuk menikahi Rasa Wulan.

Singkatnya, kala itu Maulana Maghribi sedang berada di Sendang Beji. Secara tidak sengaja, dia melihat Rasa Wulan yang tengah mandi tanpa busana di sendang tersebut.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More