Belasan ribu pengungsi di Batu boleh berwisata gratis
A
A
A
Sindonews - Sekira 14.000 pengungsi letusan Gunung Kelud yang berada di titik-titik pengungsian di Kota Batu, Jawa Timur, dalam waktu dekat bisa mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di Kota Apel ini dengan gratis.
Wali Kota Batu Eddy Rumpoko, mengatakan, para pengungsi yang ada di Kota Batu bisa mengunjungi tempat-tempat wisata dengan gratis.
"Nanti akan diatur bagaimana teknisnya," kata Eddy usai menghadiri kunjungan Presiden SBY di pos pengungsian GOR Ganesha, Selasa (18/2/2014).
Menurutnya, Pemkot Batu akan koordinasi dulu dengan pengelola tempat wisata, saat ini sudah ada komunikasi dengan Jatim Park 1, untuk yang lainnya bisa menyusul.
Sebelumnya, Presiden SBY dalam sambutannya di depan pengungsi agar Walikota Batu bisa mengajak para pengungsi berkunjung ke tempat-tempat wisata yang ada di kotanya.
Ucapan SBY ini pun disambut tepuk tangan oleh pengungsi yang sejak Kamis, 13 Februari malam hanya berada di pengungsian.
Wali Kota Batu Eddy Rumpoko, mengatakan, para pengungsi yang ada di Kota Batu bisa mengunjungi tempat-tempat wisata dengan gratis.
"Nanti akan diatur bagaimana teknisnya," kata Eddy usai menghadiri kunjungan Presiden SBY di pos pengungsian GOR Ganesha, Selasa (18/2/2014).
Menurutnya, Pemkot Batu akan koordinasi dulu dengan pengelola tempat wisata, saat ini sudah ada komunikasi dengan Jatim Park 1, untuk yang lainnya bisa menyusul.
Sebelumnya, Presiden SBY dalam sambutannya di depan pengungsi agar Walikota Batu bisa mengajak para pengungsi berkunjung ke tempat-tempat wisata yang ada di kotanya.
Ucapan SBY ini pun disambut tepuk tangan oleh pengungsi yang sejak Kamis, 13 Februari malam hanya berada di pengungsian.
(sms)